Pilkada Jadi Tolok Ukur Kekuatan Koalisi PKS, Gerindra, dan PAN

Selasa, 02 Januari 2018 - 15:11 WIB
Pilkada Jadi Tolok Ukur Kekuatan Koalisi PKS, Gerindra, dan PAN
Pilkada Jadi Tolok Ukur Kekuatan Koalisi PKS, Gerindra, dan PAN
A A A
JAKARTA - Partai Keadilan Sejahtera (PKS), Gerindra, Partai Amanat Nasional (PAN) telah menjajaki koalisi pada pemilihan kepala daerah (pilkada) di lima daerah pada 2018.

Bahkan tidak tertutup kemungkinan ketiga partai politik (parpol) tersebut berkoalisi pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2019. Menyikapi hal itu, pengamat politik dari Universitas Parahyangan, Asep Warlan Yusuf menilai ketiga parpol tersebut sepertinya ingin terlihat berbeda dari parpol pendukung pemerintah.

"Khususnya Gerindra dan PKS sepertinya memiliki platform sama, yakni mengusung politik identitas, dan isu strategis," kata Asep kepada SINDOnews, Selasa (2/1/2018). (Baca juga: PKS, PAN, Gerindra Berpeluang Koalisi di 2019 )

Menurut dia, kekuatan politik tiga parpol ini layak diperhitungkan jika memang bersepakat untuk berkoalisi pada Pemilihan Presiden (Pilres) 2019. Apalagi, kata dia, jika nanti ketiganya ternyata sukses meraih kemenangan pada pilkada tahun ini, termasuk di tiga daerah di Pulau Jawa.

"Bisa saja (berkoalisi pada pilpres-red), kalau lagi-lagi di pilkada membuahkan hasil," tandas Asep.

Sebelumnya, menurut Presiden PKS Mohammad Sohilbul Iman, kebersamaan ketiga parpol ini tidak hanya di pilkada, tapi berlanjut pada 2019. "Mungkin saja kerja sama sampai 2019, tergantung konstelasi politik," papar Sohibul Iman, Minggu 24 Desember 2017 malam.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0919 seconds (0.1#10.140)