Dapatkan Energi Positif lewat Tampilan Dinding Rumah

Senin, 11 Desember 2017 - 18:58 WIB
Dapatkan Energi Positif lewat Tampilan Dinding Rumah
Dapatkan Energi Positif lewat Tampilan Dinding Rumah
A A A
JAKARTA - Setiap orang perlu mendapatkan energi positif untuk memberikan pengaruh yang baik dalam kehidupannya. Energi positif itu bisa didapatkan dengan berbagi cara, salah satunya dari dekorasi dinding rumah .

Pernyataan ini dikatakan Business Manager Dekoruma, Rafi Sarumaha. Menurutnya, jika sudah merasa jenuh saat menatap dinding di rumah, artinya dibutuhkan melakukan sesuatu untuk membuatnya lebih menarik dan berbeda.

"Terdapat enam cara membuat tampilan dinding lebih baik. Pertama beli hiasan dinding instan. Caranya dengan membeli hiasan dinding instan secara online, sehingga punya banyak kesempatan untuk mengubah dekorasi di rumah ," kata Rafi Sarumaha dalam siaran pers, Senin (11/12/2017).

"Banyak pilihan hiasan dinding seperti kaligrafi dengan desain variatif dari Dekoruma dan juga bingkai foto yang bisa dikombinasikan dengan desain rumah," tambahnya.

Kedua menurut Rafi Sarumaha, manfaatkan karton gulung tisu toilet dan buang karton gulung tersebut. Katanya, benda ini bisa dimanfaatkan jadi hiasan dinding yang cantik, dengan mengumpulkan karton gulung sebanyak mungkin.

Ketiga kata Rafi, bongkar koleksi benda antik, karena jika ingin menciptakan suasana berbeda di rumah, jangan tanggung-tanggung.

"Sesekali, cobalah gaya rumah sederhana , menjadi lebih klasik. Masih punya koleksi barang antik peninggalan kakek-nenek? Bisa memanfaatkannya sebagai hiasan dinding yang cantik," ujarnya.

Lebih lanjut Rafi mengungkapkan, cara keempat adalah dengan menggantung peta negara asing. Diakuinya, jika pencinta geografi atau seorang traveler sejati, peta negara yang ingin dikunjungi bisa digunakan sebagai hiasan dinding yang berbeda.

"Menggantung peta ini juga memiliki manfaat lain. Setiap kali melihat peta yang digantung, bisa saja muncul motivasi baru untuk bisa berkunjung dalam waktu dekat agar semuanya tak hanya mimpi," ucapnya.

Sementara terakhir, Rafi menjelaskan, dekorasi dinding bisa menggunakan selotip. Menurutnya, fungsi utama selotip ini untuk merekatkan sesuatu seperti saat ingin mengirimkan sebuah paket ke teman. Selotip ternyata bisa menjadi salah satu alat mengubah dinding rumah secara ajaib.

"Caranya, hanya perlu membuat hiasan dinding berbekal selotip. Siapkan selotip hitam atau warna lain sesuai selera. Sebelum mulai menempelkannya di dinding, cobalah untuk membuat polanya di atas kertas terlebih dahulu agar lebih siap nantinya. Hiasan dinding hasil karya Anda ini akan terkesan unik dan beda dari yang lain," tandasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6525 seconds (0.1#10.140)