Kapolri Instruksikan Seluruh Kapolsek Awasi Penggunaan Dana Desa

Jum'at, 20 Oktober 2017 - 12:40 WIB
Kapolri Instruksikan...
Kapolri Instruksikan Seluruh Kapolsek Awasi Penggunaan Dana Desa
A A A
JAKARTA - Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian menginstruksikan kepada seluruh Kepala Kepolisian Sektor (Kapolsek) untuk turut serta mengawasi penggunaan dana desa.

Pemberian tugas tersebut berdasarkan kesepakatan antara Kapolri Jenderal Tito Karnavian, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo, dan Menteri Desa PDTT Eko Sandjojo.

"Pengawasan dana desa ini kita sepakati tunggal yang mengawasi, yaitu Kapolsek dengan Bhabinkamtibmasnya," ujar Mendagri Tjahjo Kumolo di Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Jumat (20/10/2017).

Beriringan dengan kebijakan itu, Tjahjo mengatakan akan segera mengumpulkan seluruh wali kota/bupati se-Indonesia untuk menekan agar tidak ada upaya intervensi kepada jajaran kepolisian yang bertugas mengawasi dana desa.

"Minggu depan bupati dan wali kota sampai ke camat akan kami kumpulkan. Tidak boleh ada intervensi peran Kapolsek dan Kapolres dalam pengawasan dana desa," kata Tjahjo.
(kri)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7905 seconds (0.1#10.140)