LBH Perindo: Jika KPK Dibekukan Koruptor Tersenyum

Rabu, 13 September 2017 - 11:44 WIB
LBH Perindo: Jika KPK...
LBH Perindo: Jika KPK Dibekukan Koruptor Tersenyum
A A A
JAKARTA - Partai Perindo tak rela jika Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) dibekukan. Sebab, para koruptor diyakini bakal tersenyum jika lembaga antirasuah itu dibekukan.

"Bagaimana juga nanti para koruptor akan melenggang kangkung dan tersenyum," ujar Ketua LBH Perindo Ricky K Margono dihubungi SINDOnews, Rabu (13/9/2017).

Lagipula, kata dia, korupsi merupakan salah satu kejahatan luar biasa (Extraordinary Crime). Karena itu, diperlukan suatu lembaga khusus untuk memberantas korupsi.

Dirinya menilai, KPK harus tetap eksis dan harus didukung banyak masyarakat. "Terlepas dengan banyaknya permasalahan yang terjadi di dalam tubuh KPK, tetap saja keberadaan KPK merupakan jantung pemberantasan korupsi di negeri ini," tegasnya.

Terlebih, lanjut dia, Presiden Joko Widodo (Jokowi) pun sudah menyatakan dukungannya terhadap KPK. Sehingga, sambung dia, jelas jika KPK dibekukan maka akan terjadi kemunduran pada penegakan hukum di negeri ini, khususnya masalah pemberantasan korupsi.

"KPK harus dibenahi, iya jawabannya. Tetapi jika dibekukan tentu saja tidak boleh," pungkasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5776 seconds (0.1#10.140)