Klaim Antasari Dikriminalisasi SBY Bisa Jadi Bernuansa Politis

Kamis, 16 Februari 2017 - 14:21 WIB
Klaim Antasari Dikriminalisasi...
Klaim Antasari Dikriminalisasi SBY Bisa Jadi Bernuansa Politis
A A A
JAKARTA - Klaim mantan Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Antasari Azhar yang mengaku dikriminalisasi Presiden RI Keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), dinilai tidak tertutup kemungkinan bermuatan politik.

Hal itu dikatakan Anggota Komisi III DPR M Syafi'i. Pasalnya, ungkapan itu disampaikan sehari sebelum pemungutan suara Pilgub DKI Jakarta.

"Kalau itu saya berani mengatakan tidak tertutup kemungkinan bahwa ungkapan dia dikriminalisasi, sehari sebelum pilkada, itu bermotif politik, tidak tertutup kemungkinan," kata M Syafi'i di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Kamis (16/2/2017).

Diketahui, kemarin Demokrat melaporkan Antasari ke kepolisian atas dugaan pencemaran nama baik. Hal itu buntut dari ungkapan Antasari yang mengaku dikriminalisasi SBY yang juga ketua umum partai Demokrat.

Menurut Syafi'i, SBY maupun Demokrat memiliki hak untuk mengambil langkah hukum tersebut. "Berarti dia ingin meyakinkan secara hukum, bahwa mereka tidak pernah melakukan kriminalisasi," papar anggota dewan penasihat Partai Gerindra ini.

Saling melapor pun dianggapnya biasa pada era belakangan ini.‎ "Tapi keputusannya di tangan penyidik siapa yang benar," pungkasnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8344 seconds (0.1#10.140)