Nasib Angket Ahok Gate Ditentukan di Paripurna Terdekat

Selasa, 14 Februari 2017 - 19:44 WIB
Nasib Angket Ahok Gate...
Nasib Angket Ahok Gate Ditentukan di Paripurna Terdekat
A A A
JAKARTA - Usulan hak angket untuk menyelidiki keputusan pemerintah mengaktifkan kembali Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) sebagai Gubernur DKI Jakarta bakal dibacakan dalam rapat paripurna terdekat. Hal itu merupakan hasil rapat pimpinan DPR tadi.

Wakil Ketua DPR Fadli Zon mengatakan, rapat paripurna terdekat antara tanggal 23 atau 24 Februari 2017 nanti.‎ "Bisa saja saat penutupan rapat paripurna (24 Februari 2017) kita bacakan," ujar Fadli Zon di Gedung DPR, Senayan, Jakarta, Selasa (14/2/2017).

Kata dia, rapat paripurna nantinya akan mengambil keputusan nasib hak angket 'Ahok Gate', apakah dilanjutkan atau tidak. "Nanti musyawarah, bisa saja votting," tuturnya.

Diketahui, sejauh ini sudah sekitar 90 orang anggota DPR dari empat fraksi yang menandatangani usulan hak angket 'Ahok Gate' itu.‎ Adapun empat fraksi itu adalah Partai Gerindra, Partai Demokrat, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dan Partai Amanat Nasional (PAN).

Sedangkan alasan diusulkannya hak angket itu karena pemerintah dianggap telah melanggar undang-undang, karena urung menonaktifkan Ahok sebagai Gubernur DKI Jakarta, dan justru mengaktifkan kembali yang bersangkutan.
(kri)
Berita Terkait
Kemenag Sebut 16 Kekerasan...
Kemenag Sebut 16 Kekerasan Seksual yang Bisa Dipidana sebagai
Trump Dituduh Melakukan...
Trump Dituduh Melakukan Pelecehan Seksual Terhadap Mantan Model
Kronologi Pelecehan...
Kronologi Pelecehan terhadap Jurnalis Perempuan di KRL
Menag Imbau Panitia...
Menag Imbau Panitia Pengajian Ikut Jaga Keamanan Ulama
Duh, Masih Banyak Saja...
Duh, Masih Banyak Saja Pelecehan Terhadap Pekerja Perempuan
Pelecehan Seksual terhadap...
Pelecehan Seksual terhadap Wanita Terjadi di Toilet SPBU
Berita Terkini
Iperindo Optimistis...
Iperindo Optimistis Industri Galangan Kapal Nasional Mampu Hadapi Banyak Tantangan
55 menit yang lalu
Sahroni Desak Polisi...
Sahroni Desak Polisi Tuntaskan Kasus Rektor UP yang Dicopot karena Bela Korban Pelecehan
1 jam yang lalu
Paradoks Pendidikan:...
Paradoks Pendidikan: Melahirkan Cendekia, Menumbuhkan Koruptor
2 jam yang lalu
Menteri Transmigrasi...
Menteri Transmigrasi Audiensi dengan Jajaran iNews Media Group, Ini yang Dibahas
2 jam yang lalu
Mediasi Gugatan Ijazah...
Mediasi Gugatan Ijazah Alot, Tergugat Tolak Tunjukkan Data Sekolah Jokowi
3 jam yang lalu
Kapolri Pimpin Upacara...
Kapolri Pimpin Upacara Kenaikan Pangkat 13 Perwira Tinggi, Berikut Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
Jet Tempur F/A-18 AS...
Jet Tempur F/A-18 AS Seharga Rp1 Triliun Hilang di Laut Merah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved