HT Ajak Santri Darussalam Sleman Bangun Diri, Bangsa dan Negara

Jum'at, 23 Desember 2016 - 05:08 WIB
HT Ajak Santri Darussalam...
HT Ajak Santri Darussalam Sleman Bangun Diri, Bangsa dan Negara
A A A
JAKARTA - Chairman and CEO MNC Group Hary Tanoesoedibjo (HT) memberikan motivasi kepada santri Ponpes Darussalam di Sleman, Yogyakarta, Kamis (22/12/2016) malam.

“Kita harus jadi orang yang berguna. Bangun diri, setelah berhasil bangun orang lain, lalu bangun bangsa dan negara,” tuturnya.

Pria yang telah mengajar di lebih dari 150 perguruan tinggi tersebut berpesan kepada santri untuk membangun diri menjadi sosok pekerja keras, rajin, disiplin, pantang menyerah, rendah hati dan memiliki kemauan untuk terus belajar.

Menurutnya, sifat-sifat itu harus dimiliki untuk mencapai keberhasilan. “Berhasil itu mudah, tapi tidak gratis. Kita harus mau melakoni, mau mengikuti prosesnya. Tidak berhenti sebelum tujuan tercapai,” kata ketua umum Federasi Futsal Indonesia tersebut.

Dia mencontohkan, dirinya yang bekerja keras secara progresif sejak pertama merintis usaha 27 tahun lalu hingga hari ini. Setiap harinya, dia sudah mulai bekerja sejak pukul 04.00 pagi dan baru selesai dini hari. Hal tersebut dilakukan setiap hari.

HT melanjutkan, Indonesia membutuhkan pengusaha produktif, yang menciptakan lapangan pekerjaan, sehingga jumlah pemberi kerja seimbang dengan pencari kerja. Dengan begitu lapangan pekerjaaan terbuka lebar dan kesejahteraan pun akan meningkat.

“Kita tumbuhkan generasi muda produktif, masa depan bangsa di tangan mereka,” ucapnya.

Sementara itu, Pengasuh Ponpes Darussalam Muh Sholihan Amin mengungkapkan, pengalaman HT menjadi bekal para santri dalam menata masa depan. “Anak-anak punya bekal untuk menatap masa depan. Setelah pulang dari pesantren nanti mereka tidak bingung, pengalaman yang disampaikan bisa diamalkan,” tuturnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1219 seconds (0.1#10.140)