Aktivis yang Dituduh Makar Hanya Bersikap Kritis terhadap Pemerintah

Kamis, 08 Desember 2016 - 13:56 WIB
Aktivis yang Dituduh...
Aktivis yang Dituduh Makar Hanya Bersikap Kritis terhadap Pemerintah
A A A
JAKARTA - Banyak kalangan meragukan tuduhan polisi kepada sejumlah tokoh dan aktivis untuk melakukan makar. Tuduhan polisi itu dianggap tidak memiliki dasar kuat.

Anggota Komisi III DPR, Masinton Pasaribu mengatakan, sejumlah tokoh dan aktivis yang dituduh makar tidak memiliki basis massa yang kuat. Menurutnya para tokoh dan aktivis yang dituduh makar hanya bersikap kritis terhadap pemerintah.

"‎Mau pemerintahannya siapa, dia teriak saja," ujar Masinton di Gedung DPR, Jakarta, Kamis (8/12/2016).

Tokoh dan aktivis yang dituduh makar bertambah jumlahnya menjadi 12 orang. Satu lagi baru saja ditangkap polisi bernama Hatta Taliwang. (Baca: Satu Lagi Aktivis Ditangkap Polisi dengan Tuduhan Makar)

Delapan dari 12 orang itu sudah dibebaskan dan empat orang lagi masih ditahan. Mereka adalah, Sri Bintang Pamungkas, Jamran, Rizal dan Hatta Taliwang. Keempat orang ini dikenakan pasal berbeda.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6593 seconds (0.1#10.140)