Demo 4 November, Polisi Diingatkan Jangan Salah Bertindak

Rabu, 02 November 2016 - 10:37 WIB
Demo 4 November, Polisi Diingatkan Jangan Salah Bertindak
Demo 4 November, Polisi Diingatkan Jangan Salah Bertindak
A A A
JAKARTA - Aparat kepolisian diingatkan bersikap cermat dan sangat hati-hati dalam melakukan pengamanan aksi demonstrasi 4 November mendatang yang dilakukan ormas Islam. Apalagi beberapa ulama dan tokoh Islam rencananya ikut dalam aksi demonstrasi tersebut.

Mereka adalah Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Ma’ruf Amin, Didin Hafidhuddin, mantan Ketua Umum PP Muhammadiyah Din Syamsudin, Abdullah Gymnastiar, Ustaz Yusuf Mansur, dan ustaz Arifin Ilham.

Bahkan beberapa anggota DPR akan ikut dalam aksi demonstrasi yang memprotes penistaan agama itu. "Jangan sampai aparat salah mengambil tindakan,” ujar imam besar masjid Istiqlal, Nasarudin Umar, Jakarta, Rabu (2/11/2016).

Menurutnya aksi demonstrasi merupakan bentuk dukungan umat Islam kepada pemerintah untuk melakukan tindakan terhadap upaya-upaya yang melecehkan agama Islam dan menyinggung perasaan umat. Maka itu dia mengapresiasi pernyataan Kapolri, Panglima TNI, dan Kapolda Metro Jaya, yang melarang
anggotanya menggunakan senjata dalam mengamankan aksi itu. (Baca: Penjelasan Mabes Polri Soal Tindakan Tembak di Tempat Demonstran)

"Mereka melakukan niat luhur, kalau dihadapi berlebihan, mereka para ulama yang santun itu akan tersinggung. Hargai hak demokrasi setiap warga negara," ucapnya.
(kur)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4669 seconds (0.1#10.140)