Ini Kronologis Penangkapan Bupati Banyuasin

Minggu, 04 September 2016 - 21:51 WIB
Ini Kronologis Penangkapan...
Ini Kronologis Penangkapan Bupati Banyuasin
A A A
PALEMBANG - Pada Sabtu 3 September sekitar pukul 20.00 WIB, penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) menangkap adik kandung Bupati Banyuasin Ari Kusuma bersama seorang pengusaha di Palembang, Sumatera Selatan. Pada hari yang sama, KPK juga menangkap Bustamin, Kasubag Rumah Tangga Pemkab Banyuasin.

Siang kemarin delapan penyidik KPK menghadiri syukuran dan pengajian terkait yang digelar Yan Anton Ferdian di rumah dinas Bupati Banyuasin, Pangkalan Balai. Pengajian ini terkait kebarangkatan Yan dan istrinya untuk menunaikan ibadah haji.

Minggu 4 September 2016 sekitar pukul 13.00 WIB, setelah acara selesai, Sekda Banyuasin Firmansyah dan Kepala Dinas Pendidikan Banyuasin (Disdik) Umar Usman beserta Kabag Umum Banyuasin Teddy datang ke lokasi acara. Kemudian memberikan uang sejumlah Rp3 miliar kepada Yan Anton Ferdian, saat itulah langsung Bupati Banyuasin ini ditangkap dalam Operasi Tangkap Tangan (OTT) KPK.

Sekitar pukul 14.00 WIB, penyidik KPK dengan dikawal anggota Brimob Polda Sumsel menggelandang Yan Anton Ferdian, Firmansyah, Umar Usman, Teddy ke Mapolda Sumsel untuk menjalani pemeriksaan.

Sekitar pukul 17.15 WIB pemeriksaan selesai dilakukan, Yan Anton dan beberapa orang yang ikut diperiksa, kecuali Sekda Firmansyah dibawa menggunakan bus polisi menuju ke Bandara Sultan Mahmud Badaruddin (SMB) II Palembang.

Yan Anton diterbangkan ke Jakarta, diperkirakan sampai pukul 20.00 WIB. (Baca: Ini Kepala Daerah di Sumsel yang Ditahan KPK)
(mhd)
Berita Terkait
KPK Kembali Dipimpin...
KPK Kembali Dipimpin oleh Jenderal Polisi
KPK Ungkap Ada 8% Pejabat...
KPK Ungkap Ada 8% Pejabat BUMD Tersangkut Korupsi
KPK Gaet 4 Kementerian...
KPK Gaet 4 Kementerian dan KSP Teken Komitmen Pencegahan Korupsi
KPK Sayangkan Masih...
KPK Sayangkan Masih Ada Pejabat yang Korupsi
Pegawai KPK Tolak Pelatihan...
Pegawai KPK Tolak Pelatihan Bela Negara di Kemenhan
KPK Tetapkan Wali Kota...
KPK Tetapkan Wali Kota Tanjungbalai sebagai Tersangka
Berita Terkini
Puan Sebut Pertemuan...
Puan Sebut Pertemuan Megawati dan Prabowo Pasca Libur Lebaran, Jubir PDIP: Mohon Bersabar
8 menit yang lalu
Jurnalis Asing Wajib...
Jurnalis Asing Wajib Punya Surat Keterangan Kepolisian? Kapolri dan Kadiv Humas Polri Buka Suara
11 jam yang lalu
Retreat Kepala Daerah...
Retreat Kepala Daerah Gelombang Kedua Segera Digelar, Lokasinya Belum Bisa Dipastikan
13 jam yang lalu
Mega Perintahkan Kepala...
Mega Perintahkan Kepala Daerah PDIP Ikut Retreat Gelombang Kedua jika Absen pada Gelombang Pertama
15 jam yang lalu
ART Lagi Mudik, Menteri...
ART Lagi Mudik, Menteri Raja Juli Antoni Bantu Istri Beres-Beres Rumah
15 jam yang lalu
Saksikan Malam Ini di...
Saksikan Malam Ini di INTERUPSI Siapa Suruh Datang Jakarta? Bersama Ariyo Ardi, Anisha Dasuki, Chico Hakim, dan Narasumber Lainnya, Live di iNews
15 jam yang lalu
Infografis
Inggris Saat Ini Menghadapi...
Inggris Saat Ini Menghadapi Ancaman 800 Rudal Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved