Teror Bom di Solo Tak Bikin Jokowi Takut Pulang Kampung

Selasa, 05 Juli 2016 - 15:24 WIB
Teror Bom di Solo Tak...
Teror Bom di Solo Tak Bikin Jokowi Takut Pulang Kampung
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku tidak akan mengubah rencana kegiatann‎ya untuk pulang ke kampung halamannya di Solo, Jawa Tengah meskipun pagi tadi terjadi ledakan di Mapolresta Surakarta. Padahal, lokasi ledakan jaraknya hanya sekitar lima kilometer (km) dari kediamannya.

"Enggak ada (perubahan kegiatan). Agenda tetap," katanya dalam keterangan resmi yang diterima Sindonews di Jakarta, Selasa (5/7/2016).

Mantan Gubernur DKI Jakarta ini menuturkan, sejauh ini dirinya belum menerima laporan terkait pelaku bom bunuh diri di Solo. Sebab, Jokowi pun baru menerima laporan tersebut pagi tadi.

"Belum (laporan pelaku bom bunuh diri di Mapolresta Solo), baru tadi pagi, nanti kalau sudah dapat laporan saya sampaikan lagi," imbuh dia.

Jokowi mengaku telah ‎memerintahkan kepada Kapolri untuk mengejar dan menangkap jaringan pelaku bom bunuh diri tersebut. Masyarakat pun diminta untuk tenang dan tetap menjalankan ibadah di hari terakhir Ramadhan.

"‎Sekali lagi kita mengharap masyarakat tetap tenang menjalankan ibadah terakhir puasa hari ini dengan khusyuk dan tidak perlu takut menghadapi teror," tandasnya.
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0977 seconds (0.1#10.140)