Djan Faridz Kecewa Muncul Wacana Perda Miras Dicabut

Rabu, 25 Mei 2016 - 07:31 WIB
Djan Faridz Kecewa Muncul...
Djan Faridz Kecewa Muncul Wacana Perda Miras Dicabut
A A A
JAKARTA - Ketua Umum DPP PPP hasil Muktamar Jakarta Djan Faridz ikut bereaksi atas wacana Mendagri, Tjahjo Kumolo yang ingin mencabut Peraturan Daerah (Perda) berkaitan dengan larangan Minuman Keras (Miras).

Menurut Djan, wacana tersebut membuat semangat daerah untuk membentengi generasi muda dari kerusakan menjadi sia-sia.

"Betapa sia-sia apa yang dilakukan oleh para Kepala Daerah untuk menyelamatkan warga-masyarakat dari dampak buruk minuman keras," ujarnya di Jakarta, kemarin.

Mantan menteri era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) ini, tak habis pikir dengan langkah yang diambil anak buah Presiden Joko Widodo (Jokowi) itu. Menurut ia, pemerintah seharusnya mengedepankan semangat untuk melindungi generasi bangsa ke depannya.

"Terbayang betapa banyak korban akibat minuman keras di tanah air tercinta. Mulai dari korban kecelakaan yang merenggut sekian banyak nyawa manusia tak bersalah, tindak perkosaan dan pembunuhan, sampai perang suku yang kerap terjadi di Papua. Hampir semuanya berawal dari minuman keras," tegas Djan.

Terkait wacana di atas, Menteri Tjahjo yang terbaru menegaskan, dirinya tak akan mencabut perda larangan miras di daerah. Dia sepakat jika miras membahayakan generasi muda.

"Perda Miras prinsipnya harus diberlakukan di semua daerah dengan konsisten, dengan benar penerapan dan pencegahan plus penindakan oleh daerah. Peredaran Miras sudah membahayakan generasi muda khususnya dan pemicu kejahatan," kata Tjahjo dalam keterangannya, Jumat 20 Mei 2016.
(maf)
Berita Terkait
Miras Oplosan Tewaskan...
Miras Oplosan Tewaskan Sembilan Orang di Jepara
PBNU Apresiasi Jokowi...
PBNU Apresiasi Jokowi Cabut Perpres Investasi Miras
Resmi, Jokowi Cabut...
Resmi, Jokowi Cabut Aturan Investasi Industri Miras
Pemusnahan Miras dan...
Pemusnahan Miras dan Petasan Jelang Malam Takbiran
Diduga Overdosis Miras,...
Diduga Overdosis Miras, Warga Musirawas Tewas Duduk di Lokalisasi Patok Besi
Pesta Miras Oplosan,...
Pesta Miras Oplosan, 2 Warga Ciledug Tewas
Berita Terkini
Profil Brigjen Eko Hadi...
Profil Brigjen Eko Hadi Santoso, Jenderal Antiteror yang Menjabat Dirtipidnarkoba Bareskrim Polri
30 menit yang lalu
Ada Perluasan Cakupan...
Ada Perluasan Cakupan Operasi Militer Selain Perang di RUU TNI, Ini Saran Pengamat Militer
40 menit yang lalu
Di Depan Duta Besar...
Di Depan Duta Besar Tiongkok, Pimpinan Ormas Islam Kutuk Sindikat Oplosan BBM dan Dukung Danantara
44 menit yang lalu
Soal Imunitas Jaksa,...
Soal Imunitas Jaksa, Ketua BEM FH UBK: Bertentangan dengan Prinsip Kesetaraan
53 menit yang lalu
Dubes Tiongkok Bersama...
Dubes Tiongkok Bersama Para Pemimpin Ormas Islam Konsolidasikan Hubungan Indonesia-Tiongkok
56 menit yang lalu
Cegah Dehumanisasi,...
Cegah Dehumanisasi, Pengembangan Teknologi Harus Diperkuat Nilai Kehidupan Sosial
1 jam yang lalu
Infografis
Denmark Ancam Greenland...
Denmark Ancam Greenland Setiap Kali Isu Kemerdekaan Muncul
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved