Bakal Calon Ketum Golkar Akan Diumumkan, Ini Kata Ketua SC
A
A
A
JAKARTA - Panitia Pengarah atau Steering Committee (SC) musyawarah nasional luar biasa (Munaslub) bakal melakukan rapat pleno untuk menetapkan bakal calon ketua umum (Ketum) Partai Golkar yang dinyatakan lolos verifikasi.
Menurut Ketua SC Munaslub Golkar Nurdin Halid, seluruh ketentuan atau aturan yang telah disampaikan panitia kepada semua bakal calon ketum harus ditaati dan diikuti.
"Seluruh aturan bakal calon ketum yang telah disosialisasikan akan dilaksanakan sepenuhnya (peserta)," ujar Nurdin saat dihubungi Sindonews, Jumat (6/5/2016).
Termasuk soal iuran Rp1 miliar yang dimintakan kepada para bakal calon. Namun dikonfirmasi hal ini, Nurdin enggan menjelaskan secara gamblang. Menurutnya, syarat-syarat yang telah ditetapkan panitia harus diikuti semua bakal calon tanpa terkecuali.
Seperti diketahui, Panita Munaslub telah melakukan verifikasi bakal calon Ketua Umum Partai Golkar pada Rabu 4 Mei 2016 dan Kamis 5 Mei 2016. Hari ini Panitia dijadwalkan akan menggelar rapat pleno demi mengetahui siapa bakal calon yang lolos verifikasi.
Menurut Ketua SC Munaslub Golkar Nurdin Halid, seluruh ketentuan atau aturan yang telah disampaikan panitia kepada semua bakal calon ketum harus ditaati dan diikuti.
"Seluruh aturan bakal calon ketum yang telah disosialisasikan akan dilaksanakan sepenuhnya (peserta)," ujar Nurdin saat dihubungi Sindonews, Jumat (6/5/2016).
Termasuk soal iuran Rp1 miliar yang dimintakan kepada para bakal calon. Namun dikonfirmasi hal ini, Nurdin enggan menjelaskan secara gamblang. Menurutnya, syarat-syarat yang telah ditetapkan panitia harus diikuti semua bakal calon tanpa terkecuali.
Seperti diketahui, Panita Munaslub telah melakukan verifikasi bakal calon Ketua Umum Partai Golkar pada Rabu 4 Mei 2016 dan Kamis 5 Mei 2016. Hari ini Panitia dijadwalkan akan menggelar rapat pleno demi mengetahui siapa bakal calon yang lolos verifikasi.
(kri)