Andhi Nirwanto Mundur Diduga Tak Cocok dengan HM Prasetyo
A
A
A
JAKARTA - Mundurnya Wakil Jaksa Agung Andhi Nirwanto tidak menutup kemungkinan terkait dengan sosok kepemimpinan Jaksa Agung HM Prasetyo.
Namun pakar hukum Chairul Huda mengatakan, masih ada kemungkinan lain yang menyebabkan Andhi Nurwanto mundur dari koprs Adhiyaksa tersebut.
"Bisa jadi alasannya agar bisa lebih banyak menikmati hidup, bisa jadi alasannya kesehatan, bisa jadi mungkin tidak cocok dengan Jaksa Agung, segala hal serba bisa," ujar Chairul dalam perbincangannya dengan Sindonews melalui sambungan telepon, Senin (1/2/2016).
Dia meminta semua pihak menghormati pilihan yang dilakukan Andhi Nirwanto. Menurutnya, Andhi Nirwanto juga berhak untuk mundur dari poisis tersebut. "Boleh-boleh saja, enggak ada larangan," ucapnya.
Baca: Wakil Jaksa Agung Mundur.
Namun pakar hukum Chairul Huda mengatakan, masih ada kemungkinan lain yang menyebabkan Andhi Nurwanto mundur dari koprs Adhiyaksa tersebut.
"Bisa jadi alasannya agar bisa lebih banyak menikmati hidup, bisa jadi alasannya kesehatan, bisa jadi mungkin tidak cocok dengan Jaksa Agung, segala hal serba bisa," ujar Chairul dalam perbincangannya dengan Sindonews melalui sambungan telepon, Senin (1/2/2016).
Dia meminta semua pihak menghormati pilihan yang dilakukan Andhi Nirwanto. Menurutnya, Andhi Nirwanto juga berhak untuk mundur dari poisis tersebut. "Boleh-boleh saja, enggak ada larangan," ucapnya.
Baca: Wakil Jaksa Agung Mundur.
(kur)