DPR Nilai Pemerintah Tak Serius Tangani Kebakaran Hutan

Selasa, 29 September 2015 - 13:42 WIB
DPR Nilai Pemerintah...
DPR Nilai Pemerintah Tak Serius Tangani Kebakaran Hutan
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua DPR Agus Hermanto meminta pemerintah tegas dalam menyelesaikan masalah asap akibat kebakaran hutan dan lahan yang melanda sejumlah daerah di Indonesia. Agus menilai, pemerintah masih kurang tanggap dalam menyelesaikan permasalahan tersebut.

"Pemerintah harus lebih tegas, lebih trengginas. Saya melihat pemerintah kurang serius menangani," ujar Agus di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (29/9/2015).

Politikus Partai Demokrat itu menilai, kurangnya keseriusan pemerintah dalam menangani masalah asap akibat kebakaran hutan dan lahan bisa terindikasi dari meluasnya bencana kebakaran.

"Saya melihat kekurangseriusan pemerintah dalam menangani kebakaran hutan, sehingga saya mendorong pemerintah jauh lebih tegas dan tepat tangani ini. Kita enggak usah malu-malu untuk mengatakan ini bencana nasional yang merugikan dan menyengsarakan rakyat Indonesia secara drastis," ucap Agus.

Maka itu, Agus meminta agar pemerintah segera menetapkan masalah asap sebagai bencana nasional. agar penanganan masalah itu dapat dilakukan dalam skala besar secara nasional dan profesional.

"Pemerintah harus lebih fokus, dan tidak perlu malu menetapkan masalah asap sebagai bencana nasional," tandasnya.

Kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di sejumlah daerah di Sumatera dan Kalimantan sejauh ini telah menyebabkan aktivitas warga terganggu. Dampak asap juga turut dirasakan negara tetangga seperti Singapura dan Malaysia.

PILIHAN:

Pemerintah Didesak Tambah Tenaga Ahli Identifikasi Korban Insiden Mina

Selain Gatot dan Evi, KPK Juga Periksa Ketua PTUN Medan
(kri)
Berita Terkait
Penyebab Pendakian Belum...
Penyebab Pendakian Belum Dibuka Meski Titik Api Gunung Arjuno-Welirang Sudah Padam
Cegah Kebakaran Hutan...
Cegah Kebakaran Hutan dan Lahan, Pemkab Muba Anggarkan Rp10 Miliar
Provinsi Kanada Umumkan...
Provinsi Kanada Umumkan Keadaan Darurat Akibat Kebakaran Hutan, 24.000 Orang Dievakuasi
Kebakaran Hutan di Chile...
Kebakaran Hutan di Chile Tewaskan 40 Orang
Kebakaran California...
Kebakaran California Meluas, Muncul Titik Api Baru di West Hills
Antisipasi Karhutla,...
Antisipasi Karhutla, Polisi Intensifkan Patroli Hutan di Blora
Berita Terkini
2 Rumah Tersangka Korupsi...
2 Rumah Tersangka Korupsi Bank BJB Digeledah KPK, 3 Mobil dan 1 Motor Disita
29 menit yang lalu
Kapolri Perwirakan Aiptu...
Kapolri Perwirakan Aiptu Jimmi Farma Polisi Pemilik Pesantren Gratis
34 menit yang lalu
Layakkah Soeharto Diberi...
Layakkah Soeharto Diberi Gelar Pahlawan Nasional?
56 menit yang lalu
Pelunasan Biaya Haji...
Pelunasan Biaya Haji Reguler Diperpanjang hingga 2 Mei Khusus untuk 4 Provinsi
1 jam yang lalu
Legislator Gerindra...
Legislator Gerindra Ungkap Perintah Presiden Bawa Angin Segar Tertibkan Truk ODOL
1 jam yang lalu
Motor Royal Enfield...
Motor Royal Enfield Ridwan Kamil yang Disita KPK Atas Nama Orang Lain
2 jam yang lalu
Infografis
Pemerintah dan DPR Sepakat...
Pemerintah dan DPR Sepakat Menghapus Daya Listrik 450 VA
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved