DPR Nilai Pemerintah Tak Serius Tangani Kebakaran Hutan
A
A
A
JAKARTA - Wakil Ketua DPR Agus Hermanto meminta pemerintah tegas dalam menyelesaikan masalah asap akibat kebakaran hutan dan lahan yang melanda sejumlah daerah di Indonesia. Agus menilai, pemerintah masih kurang tanggap dalam menyelesaikan permasalahan tersebut.
"Pemerintah harus lebih tegas, lebih trengginas. Saya melihat pemerintah kurang serius menangani," ujar Agus di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (29/9/2015).
Politikus Partai Demokrat itu menilai, kurangnya keseriusan pemerintah dalam menangani masalah asap akibat kebakaran hutan dan lahan bisa terindikasi dari meluasnya bencana kebakaran.
"Saya melihat kekurangseriusan pemerintah dalam menangani kebakaran hutan, sehingga saya mendorong pemerintah jauh lebih tegas dan tepat tangani ini. Kita enggak usah malu-malu untuk mengatakan ini bencana nasional yang merugikan dan menyengsarakan rakyat Indonesia secara drastis," ucap Agus.
Maka itu, Agus meminta agar pemerintah segera menetapkan masalah asap sebagai bencana nasional. agar penanganan masalah itu dapat dilakukan dalam skala besar secara nasional dan profesional.
"Pemerintah harus lebih fokus, dan tidak perlu malu menetapkan masalah asap sebagai bencana nasional," tandasnya.
Kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di sejumlah daerah di Sumatera dan Kalimantan sejauh ini telah menyebabkan aktivitas warga terganggu. Dampak asap juga turut dirasakan negara tetangga seperti Singapura dan Malaysia.
PILIHAN:
Pemerintah Didesak Tambah Tenaga Ahli Identifikasi Korban Insiden Mina
Selain Gatot dan Evi, KPK Juga Periksa Ketua PTUN Medan
"Pemerintah harus lebih tegas, lebih trengginas. Saya melihat pemerintah kurang serius menangani," ujar Agus di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (29/9/2015).
Politikus Partai Demokrat itu menilai, kurangnya keseriusan pemerintah dalam menangani masalah asap akibat kebakaran hutan dan lahan bisa terindikasi dari meluasnya bencana kebakaran.
"Saya melihat kekurangseriusan pemerintah dalam menangani kebakaran hutan, sehingga saya mendorong pemerintah jauh lebih tegas dan tepat tangani ini. Kita enggak usah malu-malu untuk mengatakan ini bencana nasional yang merugikan dan menyengsarakan rakyat Indonesia secara drastis," ucap Agus.
Maka itu, Agus meminta agar pemerintah segera menetapkan masalah asap sebagai bencana nasional. agar penanganan masalah itu dapat dilakukan dalam skala besar secara nasional dan profesional.
"Pemerintah harus lebih fokus, dan tidak perlu malu menetapkan masalah asap sebagai bencana nasional," tandasnya.
Kebakaran hutan dan lahan yang terjadi di sejumlah daerah di Sumatera dan Kalimantan sejauh ini telah menyebabkan aktivitas warga terganggu. Dampak asap juga turut dirasakan negara tetangga seperti Singapura dan Malaysia.
PILIHAN:
Pemerintah Didesak Tambah Tenaga Ahli Identifikasi Korban Insiden Mina
Selain Gatot dan Evi, KPK Juga Periksa Ketua PTUN Medan
(kri)