Jabat KSP, Teten Baru Dikabari Jelang Pelantikan

Rabu, 02 September 2015 - 10:39 WIB
Jabat KSP, Teten Baru...
Jabat KSP, Teten Baru Dikabari Jelang Pelantikan
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah melantik Teten Masduki sebagai Kepala Staf Presiden (KSP) di Istana Negara, Jakarta.

Teten mengaku dikabari Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno mengenai jabatan barunya itu sekitar pukul 08.30 WIB.

"Baru pagi tadi, jam 08.00 WIB lebih, 08.30 WIB," kata Teten usai dilantik, di Istana Negara, Jakarta, Rabu (2/9/2015).

Teten mengaku, Presiden Jokowi tidak memberitahukan itu kepadanya kemarin. Padahal, dia mengaku mendampingi Presiden Jokowi seharian.

Meski demikian, Teten mengaku siap mengemban amanat yang diberikan Presiden Jokowi tersebut. "Kemarin saya seharian sama Bapak, ya sudahlah saya akan jalankan tugas ini dengan baik," tuturnya.

Diketahui, Teten menggantikan Luhut Binsar Panjaitan yang kini sebagai Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam). Sebelumnya, Teten sempat menjabat sebagai tim komunikasi Presiden Jokowi.

Pilihan:

Award ke Pemimpin Korut Bikin Nama Bung Karno Tercoreng
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8219 seconds (0.1#10.140)