Demokrat Sarankan Jokowi Pakai Tim Ekonomi Era SBY

Selasa, 25 Agustus 2015 - 15:38 WIB
Demokrat Sarankan Jokowi...
Demokrat Sarankan Jokowi Pakai Tim Ekonomi Era SBY
A A A
JAKARTA - Politikus Partai Demokrat Dede Yusuf menilai kegaduhan yang sebelumnya terjadi di Kabinet Kerja menyebabkan turunnya trust pelaku usaha kepada Indonesia. Sehingga, reshuffle yang dilakukan Presiden Joko Widodo (Jokowi) tidak membuahkan hasil yang signifikan terhadap pergerakan roda ekonomi.

Dede menilai, apapun yang terjadi saat ini, pemerintah harus tetap disupport. Dia menyarankan, agar Presiden Jokowi mengumpulkan menteri-menteri di era Presiden Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) untuk sama-sama mencari jalan keluar mengatasi masalah ekonomi Indonesia yang kian terpuruk.

"Kalau yang bisa kita support adalah bagaimana memberikan pemikiran, bisa saja presiden mengumpulkan tokoh di era SBY. Mungkin ada Pak Hatta (Menko Perekonomian era SBY) misalnya, atau siapa lagi gitu, apa yang akan kita lakukan," ujar Dede di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Selasa (25/8/2015).

Pasalnya, menurut Dede, ketika Hatta Rajasa menjadi Menko Perekonomian di zaman SBY, Indonesia sudah melewati pelajaran yang bisa dijadikan patokan untuk keluar dari masalah krisis ekonomi saat ini.

Seperti pada tahun 2008, pemerintah ketika itu mengutamakan Usaha Kecil Menengah (UKM) karena tidak tergantung dengan investasi. "Kita bisa survive 2008 salah satunya karena kuatnya UKM," jelas Dede.

Dia yakin banyak para ekonom dapat membantu pemerintah menyelesaikan masalah ekonomi Indonesia. Dia menyarankan, pemerintah merangkul orang-orang tersebut.

"Pada dasarnya, di Indonesia ada ratusan-ribuan, yang punya keahlian untuk membantu pemerintah. Diajak dong. Ditarik, itu yang harus dilakukan," tutur Dede.

Dede mengaku khawatir, dalam waktu dekat ini ada bank yang kolaps. Karena itu, DPR dinilai perlu memanggil Gubernur Bank Indonesia (BI). "Belajar dari pengalaman inilah, menurut saya, apakah perlu crisis tim, silakan," tandasnya.

PILIHAN:

Keberhasilan Rizal di Kabinet Kerja Bisa Jadi Modal Politik

Bawaslu Targetkan Penyelesaian Sengketa Pilkada Lebih Cepat
(kri)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0860 seconds (0.1#10.140)