Papua Diusulkan Jadi Daerah Percontohan Kerukunan Beragama
A
A
A
JAKARTA - Kasus penyerangan warga di Kabupaten Tolikara, Papua telah menciderai suasana kerukunan antarumat beragama yang telah terbangun di Papua.
Seluruh tokoh agama di Tolikara diminta untuk melakukan rekonsiliasi guna mengembalikan kerukunan hidup antarumat beragama.
"Mari bersama-bersama kita wujudkan Papua sebagai wilayah percontohan kerukunan hidup beragama yang baik di Nusantara," tutur Anggota DPR dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Yudi Kotouky melalui siaran pers yang diterima Sindonews di Jakarta, Senin 20 Juli 2015.
Dia juga mengajak seluruh umat Islam, khususnya masyarakat Muslim di Tolikara, Papua untuk memperbaiki kembali bangunan yang rusak. Yudi mendesak pemerintah dan aparat keamanan mencari aktor intelektual kasus ini.
"Ini diperlukan untuk mencegah ekses negatif konflik horizontal yang lebih luas," tuturnya.
Yudi berharap tokoh lintas agama serta umat Islam tetap tenang serta menciptakan suasana damai dan kondusif.
“Mari kita serahkan dan percayakan kepada penegak hukum agar mengusutnya hingga tuntas," katanya.
PILIHAN:
Polisi Kantongi Calon Tersangka Insiden Tolikara
Seluruh tokoh agama di Tolikara diminta untuk melakukan rekonsiliasi guna mengembalikan kerukunan hidup antarumat beragama.
"Mari bersama-bersama kita wujudkan Papua sebagai wilayah percontohan kerukunan hidup beragama yang baik di Nusantara," tutur Anggota DPR dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Yudi Kotouky melalui siaran pers yang diterima Sindonews di Jakarta, Senin 20 Juli 2015.
Dia juga mengajak seluruh umat Islam, khususnya masyarakat Muslim di Tolikara, Papua untuk memperbaiki kembali bangunan yang rusak. Yudi mendesak pemerintah dan aparat keamanan mencari aktor intelektual kasus ini.
"Ini diperlukan untuk mencegah ekses negatif konflik horizontal yang lebih luas," tuturnya.
Yudi berharap tokoh lintas agama serta umat Islam tetap tenang serta menciptakan suasana damai dan kondusif.
“Mari kita serahkan dan percayakan kepada penegak hukum agar mengusutnya hingga tuntas," katanya.
PILIHAN:
Polisi Kantongi Calon Tersangka Insiden Tolikara
(dam)