Dua Pilot Indonesia Diperkirakan Tak Gabung ISIS

Jum'at, 10 Juli 2015 - 15:34 WIB
Dua Pilot Indonesia Diperkirakan Tak Gabung ISIS
Dua Pilot Indonesia Diperkirakan Tak Gabung ISIS
A A A
JAKARTA - Kapolri Jenderal Pol Badrodin Haiti menyampaikan hasil penyelidikan sementara terhadap dua mantan pilot Indonesia yang dicurigai mendukung kelompok Negara Islam Irak Suriah (ISIS), sebagaimana dilaporkan kepolisian Australia (AFP).

Hasilnya, diketahui mantan pilot bernama Tommy Alfatih dan Ridwan Agustin itu memang kerap menyampaikan dukungannya terhadap ISIS melalui akun media sosial miliknya.

"Hasil sementara bahwa memang mereka sering menyampaikan pada media sosial, Facebook tentang dukungan terhadap ISIS," kata Badrodin di Mabes Polri, Jakarta Selatan, Jumat (10/7/2015).

Akan tetapi menurut dia, sampai saat ini keduanya diprediksi bukan pengikut ISIS sebagaimana hasil penyelidikan sementara kepolisian.

"Tetapi memang bersimpati terhadap perjuangan ISIS. Itu yang ada," terangnya.

Badrodin mengungkapkan, berdasarkan informasi yang didapatkan bahwa satu dari mantan pilot itu masih berada di Indonesia bukan di Suriah yang menjadi basis ISIS.

"AFP menilai, yang bersangkutan itu ISIS. Sekarang persoalannya, apakah dia pernah ke Suriah? Ini yang kita sedang lakukan penyelidikan," tutur Badrodin.

"Tetapi satu di antaranya tadi malam masih, sampai sekarang masih ada di Bogor. Tidak di Suriah. Itu yang kita tahu," jelasnya.

Alasan lain ialah karena polisi belum menemukan jaringan yang mengantarkan mereka bergabung bersama ISIS. Namun penyelidikan ini tetap dilanjutkan.

"Kemudian dari sisi jaringan, kita belum menemukan kaitannya dengan jaringan ISIS yang ada di sini. Itu yang kita lakukan penyelidikan hasilnya sampai. Tetapi penyelidikan ini masih terus dilakukan," pungkasnya.

Pilihan:

Ketua DPR Sebut Putusan MK Sudah Final dan Mengikat

MK Sudah Diprediksi Kabulkan Gugatan UU Dinasti Politik
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8540 seconds (0.1#10.140)