Tolak Dana Aspirasi, Nasdem Serahkan 11 Ribu Petisi
A
A
A
JAKARTA - Penolakan terhadap Usulan Program Pembangunan Daerah Pemilihan (UP2DP) atau kerap disebut dana aspirasi terus bergulir. Partai Nasdem adalah salah satu yang gencar melakukan penolakan tersebut.
Sebagai pernyataan tegas menolak dana aspirasi, Fraksi Nasdem akan menyerahkan petisi yang telah ditandatangani oleh 11 ribu masyarakat sipil, penolak program dana aspirasi dalam rapat paripurna yang digelar siang ini.
"Kita menyambut baik pegiat antikorupsi, kita sangat senang menerima aspirasi ini dari 11 ribu rakyat. Nanti akan kita bawa ke paripurna bahwa ada 11 ribu rakyat yang menolak program dana aspirasi itu," kata Johny di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (23/6/2015).
Meski hingga kini hanya ada tiga dari 10 fraksi di DPR yang telah menyatakan menolak pengajuan dana aspirasi, Johnny menegaskan, Fraksi Nasdem akan terus bertahan agar program dana aspirasi tidak dilanjutkan.
"Ya kita akan terus perjuangkan penolakan kita dan meminta dukungan. Perjalanan dana aspirasi masih jauh karena banyak penolakan," ucapnya.
"Wapres sudah menyatakan itu tidak perlu. Presiden mengatakan kalau DPR mengusulkan pemerintah akan melaksanakan namun ada tapinya, jika tidak ada perbedaan. Nah sekarang di DPR kan sudah ada yang menolak," imbuhnya.
Sebagai pernyataan tegas menolak dana aspirasi, Fraksi Nasdem akan menyerahkan petisi yang telah ditandatangani oleh 11 ribu masyarakat sipil, penolak program dana aspirasi dalam rapat paripurna yang digelar siang ini.
"Kita menyambut baik pegiat antikorupsi, kita sangat senang menerima aspirasi ini dari 11 ribu rakyat. Nanti akan kita bawa ke paripurna bahwa ada 11 ribu rakyat yang menolak program dana aspirasi itu," kata Johny di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Selatan, Selasa (23/6/2015).
Meski hingga kini hanya ada tiga dari 10 fraksi di DPR yang telah menyatakan menolak pengajuan dana aspirasi, Johnny menegaskan, Fraksi Nasdem akan terus bertahan agar program dana aspirasi tidak dilanjutkan.
"Ya kita akan terus perjuangkan penolakan kita dan meminta dukungan. Perjalanan dana aspirasi masih jauh karena banyak penolakan," ucapnya.
"Wapres sudah menyatakan itu tidak perlu. Presiden mengatakan kalau DPR mengusulkan pemerintah akan melaksanakan namun ada tapinya, jika tidak ada perbedaan. Nah sekarang di DPR kan sudah ada yang menolak," imbuhnya.
(maf)