Jokowi Tunjuk Bang Yos Jadi Kepala BIN
A
A
A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo menunjuk mantan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso sebagai Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) menggantikan Marciano Norman.
Ketua DPR Setya Novanto mengakui Presiden telah menyampaikan informasi kepadanya tentang penunjukan pria yang biasa disapa Bang Yos itu sebagai Kepala BIN.
Informasi penunjukan Bang Yos disampaikan Jokowi kepada Setya bersamaan dengan pencalonan Kepala Staf Angkatan Darat Gatot Nurmantyo menjadi Panglima TNI.
"Tadi malam sudah komunikasi langsung dengan Presiden pada saat di Solo, yaitu pergantian Panglima TNI ke Gatot, dan termasuk masalah Kepala BIN. Yang sudah beliau tunjuk adalaha Pak Sutiyoso menggantikan Pak Marciano," kata Setya Novanto di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (10/6/2015).
Setya mengakui DPR telah menerima surat pemberitahuan dari Jokowi. Kemudian DPR akan menggelar rapat paripurna membacakan surat penunjukan calon Panglima TNI dan calon Kepala BIN pekan depan.
"Surat sudah saya terima. Minggu depan paripurna sudah bisa, untuk mekanisme surat itu," kata Setya
Ketua DPR Setya Novanto mengakui Presiden telah menyampaikan informasi kepadanya tentang penunjukan pria yang biasa disapa Bang Yos itu sebagai Kepala BIN.
Informasi penunjukan Bang Yos disampaikan Jokowi kepada Setya bersamaan dengan pencalonan Kepala Staf Angkatan Darat Gatot Nurmantyo menjadi Panglima TNI.
"Tadi malam sudah komunikasi langsung dengan Presiden pada saat di Solo, yaitu pergantian Panglima TNI ke Gatot, dan termasuk masalah Kepala BIN. Yang sudah beliau tunjuk adalaha Pak Sutiyoso menggantikan Pak Marciano," kata Setya Novanto di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Selatan, Rabu (10/6/2015).
Setya mengakui DPR telah menerima surat pemberitahuan dari Jokowi. Kemudian DPR akan menggelar rapat paripurna membacakan surat penunjukan calon Panglima TNI dan calon Kepala BIN pekan depan.
"Surat sudah saya terima. Minggu depan paripurna sudah bisa, untuk mekanisme surat itu," kata Setya
(dam)