Kejagung Akan Periksa Dahlan Iskan Hari Ini

Rabu, 10 Juni 2015 - 10:44 WIB
Kejagung Akan Periksa...
Kejagung Akan Periksa Dahlan Iskan Hari Ini
A A A
JAKARTA - Penyidik Kejaksaan Agung akan memeriksa mantan Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dahlan Iskan. Dia diperiksa dalam penyidikan kasus dugaan korupsi pengadaan 16 unit mobil listrik di tiga BUMN senilai Rp 32 miliar.

"Hari ini Dahlan Iskan dipanggil untuk diperiksa sebagai saksi dengan kapasitas sebagai mantan Menteri BUMN," kata Kepala Pusat Penerangan Hukum Kejagung ‎Tony T Spontana di Gedung Kejagung, Jalan Sultan Hasanuddin, Jakarta, Rabu (10/6/2015)

Penyidik juga akan memeriksa tiga orang sebagai saksi. Mereka adalah Sofyan Basir selaku mantan Dirut BRI tahun 2013-2014, Ahmad Baiquni selaku mantan Direktur Keuangan BRI tahun 2013-2014 dan Santiaji Gunawan selaku Kepala Departemen Hubungan Kelembagaan PT PGN.

Menurut Tony, proses penyelidikan kasus ini sudah dimulai sejak Maret 2015 terkait dugaan penyimpangan pengadaan 16 unit mobil jenis electric microbus dan electric executive bus.

Selain itu, sebanyak 17 saksi sudah diperiksa sebelum jaksa meningkatkan perkara tersebut ke tahap penyidikan. "Sudah 17 pihak yang dimintai keterangan. Saat ini kasusnya sudah naik ke penyidikan," ujar Tony.

Diduga kasus itu bermula setelah sebanyak 16 mobil listrik tidak digunakan. Kemudian keenambelas mobil tersebut ternyata dihibahkan kepada enam universitas yakni Universitas Indonesia, Institut Teknologi Bandung, Universitas Gadjah Mada, Universitas Brawijaya, dan Universitas Riau‎ walaupun tanpa kerja sama.

Ikhwal pengusutan kasus ini muncul pula saat Dahlan Iskan menjabat menteri BUMN tahun 2013 yang menugaskan sponsor pengadaan mobil listrik itu untuk mendukung kegiatan operasional konferensi APEC tahun 2013 di Bali.

Namun disinyalir telah terjadi penyimpangan dalam pengadaan tersebut.
Kendati kasus tersebut sudah naik ke tingkat penyidikan, jaksa pada Kejagung belum menetapkan satu orang pun sebagai tersangka.
(dam)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0902 seconds (0.1#10.140)