Tak Miliki Izin, Musda Golkar Kubu Agung Laksono Batal
A
A
A
DENPASAR - Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar Bali kubu Agung Laksono batal digelar. Musda yang sedianya dilakukan di Hotel Aston, Bali itu belum mengantongi izin dari pihak kepolisian.
Kapolda Bali Irjen Pol Ronny F Sompie mengungkapkan, pembatalan dilakukan setelah pihaknya bertemu dengan panitia Musda.
"Surat pemberitahuan kalau ada Musda memang ada, tapi surat izin acara ini belum ada," ungkap Roni, di Hotel Aston, Denpasar, Selasa (02/06/2015).
Dia mengatakan, selain belum mengantongi izin, pembatalan dilakukan demi menjaga ketertiban dan keamanan di Bali. "Kita tahu bahwa Bali ini daerah pariwisata, jangan sampai ada keributan dan kericuhan," jelasnya.
Agenda pelaksanaan Musda digelar kubu Agung Laksono ini diwarnai kericuhan. Ratusan massa Angkatan Muda Partai Golkar mencopot semua atribut Musda yang ada di lokasi.
Baca: Musda Golkar Kubu Agung Laksono Ricuh.
Kapolda Bali Irjen Pol Ronny F Sompie mengungkapkan, pembatalan dilakukan setelah pihaknya bertemu dengan panitia Musda.
"Surat pemberitahuan kalau ada Musda memang ada, tapi surat izin acara ini belum ada," ungkap Roni, di Hotel Aston, Denpasar, Selasa (02/06/2015).
Dia mengatakan, selain belum mengantongi izin, pembatalan dilakukan demi menjaga ketertiban dan keamanan di Bali. "Kita tahu bahwa Bali ini daerah pariwisata, jangan sampai ada keributan dan kericuhan," jelasnya.
Agenda pelaksanaan Musda digelar kubu Agung Laksono ini diwarnai kericuhan. Ratusan massa Angkatan Muda Partai Golkar mencopot semua atribut Musda yang ada di lokasi.
Baca: Musda Golkar Kubu Agung Laksono Ricuh.
(kur)