Tokoh Indonesia di Jerman Sesalkan Pernyataan Kamaruddin Sudutkan Institusi Polri

Senin, 26 Desember 2022 - 20:08 WIB
loading...
Tokoh Indonesia di Jerman...
Kuasa hukum keluarga Brigadir J, Kamaruddin Simanjuntak dinilai menyudutkan institusi Polri. FOTO/DOK.MPI
A A A
JAKARTA - Pernyataan Kamaruddin Simanjuntak , seorang penasehat hukum, yang dinilai sangat provokatif dan menyudutkan institusi Polri, mendapat reaksi dari masyarakat. Tak hanya di dalam negeri, tapi juga dari Warga Negara Indonesia (WNI) di luar negeri.

Tokoh masyarakat Indonesia di Berlin, Jerman, Jozef Tanardi (70), menyayangkan pernyataan Kamaruddin dalam sebuah acara di kanal Youtube Uya Kuya. Tanardi menilai pernyataan Kamaruddin sangat provokatif dengan informasi yang tidak etis.

"Dari penggalan langsung dari video Youtube Uya Kuya, Kamaruddin memberikan pernyataan bahwa Kepolisian Republik Indonesia sarang mafia. Ia menyebut polisi hanya mengabdi kepada negara selama satu minggu, lalu mengabdi pada mafia," kata mantan aktivis Perhimpunan Pelajar Indonesia (PPI) di Jerman ini mengutip penyataan Kamaruddin seperti dikutip dari keterangan tertulis, Senin (26/12/2022).

Baca juga: Pengacara Brigadir J Tuding Polisi Abdi Mafia, Arteria Dahlan Minta Polri Bertindak

Lebih menohok lagi, Kamaruddin meminta Polri jujur dan usah munafik. Pernyataan Kamaruddin Simanjuntak mencuat terkait kasus Ferdy Sambo. Menurut Tanardi kasus Sambo tidak bisa digeneralisasikan bahwa Sambo adalah wakil dari 400.000 lebih polisi dan pegawai negeri pada Polri.

Tanardi lalu memberikan analisa terhadap frasa yang diucapkan Kamaruddin. Analisa pertama adalah frasa Polri yang digunakan Kamaruddin mengandung arti seluruh personel yang bertugas di instansi Polri sebanyak 400.000 orang seperti dijelaskan Pasal 1 UU Nomor 2 Tahun 2002.

Analisa kedua, sarang mafia. Sarang dalam arti kiasan sesuai Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI) artinya tempat kediaman atau tempat persembunyian Sementara mafia di KBBI berarti perkumpulan rahasia yang bergerak di bidang kejahatan.

"Frasa ini harus bisa difaktakan oleh Kamaruddin Simanjuntak, mana perkumpulan rahasia di bidang kejahatan yang bersembunyi di tubuh Polri," ujar Tanardi.

Analisa ketiga, polisi rata-rata mengabdi ke negara seminggu. "Apakah ada survei yang dilakukan Kamaruddin Simanjuntak, sehingga bisa membuat masa rata-rata pengabdian polisi ke negara yang hanya seminggu atau kalau dalam bahasa hukum 7x24 jam," ujarnya.

Menurut Tanardi, setiap polisi yang dilantik dari SPN dan Akademi Kepolisian telah disumpah untuk mengabdi ke negara dari usia 18 tahun hingga pensiun di usia 58 tahun. Artinya pengabdian ke negara oleh tiap polisi mencapai 40 tahun.
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
GPK Tolak Wacana Reposisi...
GPK Tolak Wacana Reposisi Polri dan Sambut Positif Penguatan di RUU KUHAP
Daftar Sekretaris Kabinet...
Daftar Sekretaris Kabinet Berasal dari TNI dan Polri, Nomor 1 Tolak Mobil Dinas untuk Keluarga
Arti Rompi Tahanan Pink,...
Arti Rompi Tahanan Pink, Merah, dan Oranye, Ternyata Maknanya Beda-beda
3 Perwira Menengah Polri...
3 Perwira Menengah Polri Peraih Adhi Makayasa yang Bertugas di Polda Metro Jaya
Deretan Kapolda di Pulau...
Deretan Kapolda di Pulau Jawa, Nomor 4 Anggotanya Diduga Intimidasi Band Sukatani
11.200 Calon Siswa SMA...
11.200 Calon Siswa SMA Kemala Taruna Bhayangkara Ikut Ujian CAT
Peredaran 4,1 Ton Narkoba...
Peredaran 4,1 Ton Narkoba dalam 2 Bulan Digagalkan, Sahroni: Bareskrim Selamatkan Belasan Juta Anak Bangsa
Polisi Bongkar Peredaran...
Polisi Bongkar Peredaran Gelap Narkoba 4,1 Ton
Kembalikan Kepercayaan...
Kembalikan Kepercayaan Publik, Polri Harus Terbuka Kritikan Masyarakat
Rekomendasi
Cabuli Anak di Bawah...
Cabuli Anak di Bawah Umur, Kapolres Ngada Dimutasi ke Pamen Yanma
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah, Kamis 13 Maret 2025: Jannah Kabur dari Rumah
Berita Terkini
7 Fakta Penting Mutasi...
7 Fakta Penting Mutasi Polri Maret 2025, 10 Polwan Jadi Kapolres hingga 10 Kapolda Digeser
3 menit yang lalu
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
13 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
6 Alasan Ribuan Narapidana...
6 Alasan Ribuan Narapidana Masuk Islam di Penjara AS Setiap Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved