Anies Sebut Pilpres 2024 Momentum Lakukan Perubahan dan Perbaikan

Rabu, 02 November 2022 - 18:39 WIB
loading...
Anies Sebut Pilpres 2024 Momentum Lakukan Perubahan dan Perbaikan
Bakal calon presiden (Bacapres) Anies Baswedan menyebut kontestasi pemilihan presiden (Pilpres) 2024 merupakan momentum untuk melakukan perubahan dan perbaikan. Foto/MPI
A A A
JAKARTA - Bakal calon presiden (Bacapres) Anies Baswedan menyebut kontestasi pemilihan presiden (Pilpres) 2024 merupakan momentum untuk melakukan perubahan dan perbaikan. Hal itu ditegaskannya dalam pidato kebangsaan dalam kegiatan deklarasi relawan IndonesiAnies yang digelar sore ini.

Anies menyampaikan kepada relawan, jika ingin negeri ini lebih baik ke depannya, maka semua pihak tidak boleh diam dan mengharapkan perubahan itu datang begitu saja.

Baca juga: Sejumlah Tantangan Anies Baswedan Menuju 2024

Menurutnya, relawan yang berkumpul hari ini adalah mereka-mereka yang telah terpanggil untuk menatap momentum kontestasi pemilihan pada 2024.

"Periode kepemimpinan Presiden 5 tahun, 5 tahun kedua akan tuntas. Maka itu akan terjadi pemilihan Presiden, dan itu artinya kesempatan untuk meneruskan dan kesempatan untuk melakukan perubahan dan perbaikan. Itu momentum yang akan datang, momentum yang tersedia," kata Anies dalam pidatonya di JCC, Senayan, Jakarta, Rabu (2/11/2022).

Menurut dia, tantangan-tantangan bagi bangsa Indonesia akan terus bermunculan. Namun, Anies bersyukur, para relawan ini merupakan orang-orang yang tidak bisa tinggal diam melihat momentum perubahan itu.

"Dan kita membutuhkan kebaruan, kita membutuhkan perubahan, kita membutuhkan perbaikan, dan yang berada di tempat ini adalah kita-kita yang mempercayai akan bisa dilakukan itu semua," ujarnya.
(maf)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1010 seconds (0.1#10.140)