6 Jenderal Pangkostrad Pemilik Brevet Hiu Kencana, Terakhir Mantan Menteri Pertahanan

Selasa, 11 Oktober 2022 - 18:18 WIB
loading...
6 Jenderal Pangkostrad...
Terdapat sejumlah Pangkostrad yang memiliki brevet hiu kencana. Foto DOK ist
A A A
JAKARTA - Terdapat sejumlah Pangkostrad yang memiliki brevet hiu kencana . Brevet ini diberikan oleh satuan khusus dari TNI Angkatan Laut .

Dilansir dari kostrad.mil.id, Pangkostrad merupakan pemimpin satuan Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat yang saat ini dipimpin oleh Letjen TNI Maruli Simanjuntak.

Baca juga : Makna Lambang Brevet Korps Hiu Kencana, Simbol Warga Kehormatan Kapal Selam

Dalam sejarah kepemimpinan Pangkostrad selama ini hanya beberapa orang saja yang memiliki brevet Hiu Kencana. Brevet ini diberikan sebagai bentuk penghargaan kepada sejumlah orang yang terpilih sebagai ‘Warga Kehormatan Kapal Selam’.

Berikut enam jenderal Pangkostrad yang memiliki brevet hiu kencana :

1. Jenderal (Purn.) TNI Wiranto

Wiranto sempat mengemban jabatan sebagai Pangkostrad pada 4 April 1996 hingga 20 Juni 1997. Pria yang sempat berkecimpung di dunia politik ini memiliki brevet Hiu Kencana dan menjadi Warga Kehormatan Kapal Selam.

Brevet lain yang disandang oleh Wiranto di antaranya adalah Brevet Komando Kopassus, Brevet Jump Master (Kopassus), Wing Penerbad, Wing Penerbang TNI AU, dan Brevet Airborne Ranger.

2. Jenderal TNI (Purn.) Mulyono

Pria yang menjabat sebagai Pangkostrad pada 26 September 2014 hingga 25 Juli 2015. Perwira TNI asal Boyolali ini juga memiliki Brevet Hiu Kencana yang terpasang di dada kanannya.

Penerimaan brevet Hiu Kencana ini terjadi pada tahun 2018 yang disematkan langsung oleh Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Ade Supandi.

Selain Brevet Hiu Kencana dia juga memiliki, Brevet Kualifikasi Komando Kopassus, Brevet Para Utama, Brevet Kualifikasi Intai Tempur (Taipur), Master Parachutist Badge (US Army), Master Parachutist Badge (Singapore Army), Wing Penerbang TNI AD, Basic Parachutist Badge (Royal Thai Army), Parachutist Badge (Royal Australian Army), Wing Penerbang TNI AU, dan Brevet Kualifikasi Penanggulangan Teror (Gultor).

3. Jenderal TNI (Purn.) Gatot Nurmantyo

Gatot menjabat sebagai Pangkostrad sejak 2 Juni 2013 hingga 26 September 2014. Sebelum pensiun pria asal Tegal ini sempat menjabat sebagai Panglima TNI.

Pada tahun 2014 lalu Gatot diangkat sebagai Warga Kehormatan Kapal Selam serta berhak menerima brevet kehormatan Hiu Kencana.

Selain itu Gotot juga memiliki brevet lain di antaranya, Brevet Kualifikasi Komando Kopassus, Brevet Para Dasar, Brevet Kualifikasi Intai Tempur (Taipur), Wing Penerbang TNI AU, dan Wing Penerbang TNI AD.

4. Jenderal TNI (Purn.) Pramono Edhie Wibowo

Ipar dari Presiden Susilo Bambang Yudhoyono ini sempat menjabat sebagai Pangkostrad pada 30 September 2010 hingga 9 Agustus 2011.

Pramono Edhie Wibowo mendapat Brevet Kehormatan Hiu Kencana bersama dengan Menhan RI Prof. Ir. Purnomo Yusgiantoro, dan Kapolri Jenderal Polisi Drs. Timur Pradopo pada tahun 2012 lalu.

Pria asal Cianjur ini juga memiliki brevet lain di antaranya, Brevet Kualifikasi Komando Kopassus, Brevet Free Fall, Brevet Para Utama, Brevet Kualifikasi Penanggulangan Teror (Gultor), Brevet Kualifikasi Intai Tempur (Taipur), Basic Military Freefall Parachutist Badge (US Army), Brevet Kualifikasi Komando Paskhas, Brevet Kualifikasi Intai Amfibi, Brevet Denjaka, Wing Penerbang TNI AU, Master Parachutist Badge (US Army), dan Pathfinder Badge (US Army).

Baca juga : Kapolri Dianugerahi Wing Kehormatan Penerbang dan Brevet Kapal Selam Hiu Kencana

5. Jenderal TNI (Purn.) George Toisutta

Posisi Pangkostrad sempat dijabat oleh George Toisutta pada 13 November 2007 hingga 17 Februari 2010. Sebelum pensiun dia sempat menjabat sebagai Kepala Staf TNI Angkatan Darat.

Pada tahun 2010 Bervet Hiu Kencana didapatkan olehnya setelah proses penyematan yang langsung berada di dalam kapal selam KRI Cakra-401 yang menyelam pada kedalaman sekitar 15 meter di bawah permukaan laut.

Selain itu dia juga memiliki, Brevet Kualifikasi Raider, Brevet Para Dasar, Brevet Kualifikasi Mobil Udara, Brevet Kualifikasi Intai Tempur, Brevet Kualifikasi Komando, Wing Penerbang TNI AD, Wing Penerbang TNI AU, Brevet Kualifikasi Penanggulangan Teror.

6. Jenderal TNI (Purn.) Ryamizard Ryacudu

Pria yang sempat menjadi Menteri Pertahanan RI pada Kabinet Kerja Presiden Jokowidodo ini sempat menjabat sebagai Pangkostrad pada 1 Agustus 2000 hingga 3 Juli 2002.

Pemberian Brevet Hiu Kencana pada Ryamizard Ryacudu ini rupanya bukan saat dia menjadi pasukan militer melainkan ketika menjabat sebagai Menteri Pertahanan tahun 2014 yang disematkan oleh Kepala Staf TNI AL (KSAL) Laksamana TNI Marsetio.

Ryamizard Ryacudu juga memiliki brevet lain macam, Brevet Komando Kopassus, Brevet Free Fall, Brevet Para Utama, Brevet Taipur, Brevet Raider, Brevet Mobil Udara, Brevet Trimedia Taifib, Brevet Denjaka, Brevet Komando Marinir, dan Brevet Komando Paskhas.
(bim)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1352 seconds (0.1#10.140)