HUT ke-74 Bhayangkara, Sahroni Minta Polri Serius Tangani Kejahatan Siber

Rabu, 01 Juli 2020 - 14:20 WIB
loading...
HUT ke-74 Bhayangkara,...
Wakil Ketua Komisi III DPR, Ahmad Sahroni pun mengucapkan selamat Hari Bhayangkara dan juga menyampaikan berbagai pesan dan harapannya untuk jajaran Polri. Foto/SINDOnews/Kiswondari
A A A
JAKARTA - Tepat hari ini, 1 Juli 2020 jajaran Kepolisian Republik Indonesia (Polri) merayakan hari jadinya yang ke-74 tahun atau disebut Hari Bhayangkara. Wakil Ketua Komisi III DPR, Ahmad Sahroni pun mengucapkan selamat Hari Bhayangkara dan juga menyampaikan berbagai pesan dan harapannya untuk jajaran Polri.

”Pastinya, selamat hari jadi Bhayangkara untuk Kepolisian Indonesia. Semoga selalu menjadi yang terdepan dalam memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan kepada masyarakat,” ujar Sahroni kepada wartawan, Rabu (1/7/2020). (Baca juga: Jokowi Minta Polri Tidak Boleh Melupakan Agenda Strategis)

Sahroni juga memberikan beberapa catatan terkait kinerja Polri selama ini. Menurutnya, Polri telah menunjukkan kinerja yang sangat baik, khususnya dalam beberapa bidang seperti pemberantasan narkoba, penanganan tindak pidana kriminal, hingga kejahatan siber.

“Banyak kinerja kepolisian yang patut diapresiasi, misalnya dalam hal pemberantasan narkoba, baru-baru ini polisi berhasil mengungkap jaringan narkoba internasional dengan barang bukti narkoba hampir satu ton. Bayangkan akan seperti apa masyarakat kita kalau sabu sebanyak itu sampai nyampe ke masyarakat,” tutur Bendahara Umum Partai Nasdem itu.

Sedangkan dalam bidang perlindungan dari kejahatan siber, Legislator asal Tanjung Priok ini mengingatkan agar Polri lebih serius menangani permasalahan ini. Menurutnya, saat ini segala bentuk kejahatan mulai dari pencurian uang, pembobolan data, kejahatan seksual, hingga hoaks atau berita palsu banyak yang bermula dari dunia siber.

“Terkait kejahatan siber ini kita harus makin hati-hati, karena makin banyak jenisnya. Karenanya saya juga mengapresiasi terbentuknya unit penanganan tindak pidana siber Mabes Polri yang serius dan canggih untuk menjawab tantangan-tantangan tadi. Mudah-mudahan unit ini dapat bermanfaat secara optimal dalam menangani kejahatan di dunia siber,” tegasnya.

Selain itu, Sahroni berharap agar Polri di bawah kepemimpinan Jenderal Pol Idham Azis akan selalu amanah dan terdepan dalam menjalankan tugasnya sebagai pengayom masyarakat. Serta mampu menghadapi berbagai tantangan ke depan. (Baca juga: HUT Polri, Puan Berikan Tumpeng ke Polantas Perempatan Kuningan)

“Tentunya tantangan juga akan selalu bermunculan, khususnya dalam kondisi COVID-19 seperti sekarang ini. Namun saya yakin, Kepolisian RI akan mampu menghadapi segala tantangan, dan kami juga di Komisi III berkomitmen untuk terus mendukung kepolisian dalam menjalankan tugasnya,” harap Sahroni.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1471 seconds (0.1#10.140)