Baliho Puan Maharani Dirusak OTK, Pengamat: Ini Menandai Kekhawatiran Rival

Selasa, 09 Agustus 2022 - 22:31 WIB
loading...
Baliho Puan Maharani...
Perusakan sejumlah baliho bergambar Puan Maharani di Kota Medan oleh orang tak dikenal (OTK) dinilai menandakan kekhawatiran rivalnya. Foto/dpr.go.id
A A A
JAKARTA - Perusakan sejumlah baliho bergambar Puan Maharani di Kota Medan oleh orang tak dikenal (OTK) dinilai menandakan kekhawatiran rivalnya. Pasalnya, relawan pendukung Puan Maharani di Kota Medan dinilai semakin meningkat.

"Perusakan ini menandai kekhawatiran rival seiring meningkatnya intensitas relawan Puan Maharani di Kota Medan yang bermunculan," kata Pengamat Politik Indonesia Political Opinion (IPO) Catur Nugroho, Selasa (9/8/2022).

Menurutnya, masifnya dukungan relawan di berbagai daerah agar Puan diusung sebagai capres di Pilpres 2024 menjadi kekhawatiran bagi parpol lainnya. Sehingga, gerakan masif rakyat di akar rumput itu dinilai bisa menjadi ancaman bagi parpol lain yang tengah melakukan konsolidasi untuk mengusung capres lainnya.





Kendati demikian, dirinya memuji sikap Puan Maharani yang tidak mengambil pusing atas peristiwa perusakan baliho tersebut. Dia mengatakan bahwa Puan mewarisi sikap negarawan sang kakek, yakni Soekarno.

"Puan selalu alami perusakan atau bullying, tapi tidak ada satupun yang membuat Puan marah. Ini sikap seorang negarawan. Puan justru memilih diam dan tetap konsolidasi dengan rakyat," imbuhnya.

Sekadar diketahui, sejumlah baliho bertuliskan 'Puan Maharani Presiden 2024' terpasang di berbagai sudut kota Medan. Namun, sebagian baliho itu dirusak orang tak dikenal, seperti baliho yang terpasang di Jalan Letda Sujono dan baliho di dekat Gerbang Tol Bandar Selamat.
(rca)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Langkah Hukum Jokowi...
Langkah Hukum Jokowi Tanggapi Tudingan Ijazah Palsu Dinilai Pelajaran Berdemokrasi
Puan Ungkap Kongres...
Puan Ungkap Kongres PDIP Berpotensi Mundur
2 Menteri Kabinet Merah...
2 Menteri Kabinet Merah Putih Sebut Jokowi Bos, Puan Maharani: Presiden Saat Ini Prabowo Subianto
Prabowo Bertemu Megawati...
Prabowo Bertemu Megawati di Momen Lebaran, Puan: Akan Ada Pertemuan Selanjutnya
Puan Sebut Pertemuan...
Puan Sebut Pertemuan Megawati dan Prabowo Pasca Libur Lebaran, Jubir PDIP: Mohon Bersabar
Puan Ungkap Pesan Megawati...
Puan Ungkap Pesan Megawati untuk Prabowo lewat Didit saat Halalbihalal
Menakar Peluang Kolaborasi...
Menakar Peluang Kolaborasi Politik Jokowi dan PSI Menuju 2029
Puan Tegaskan DPR Belum...
Puan Tegaskan DPR Belum Terima Surpres RUU Polri
Puan Maharani Ungkap...
Puan Maharani Ungkap Peluang Megawati, Jokowi, dan SBY Duduk Bareng
Rekomendasi
Mimpi Masa Kecil Jadi...
Mimpi Masa Kecil Jadi Kenyataan: Inspirasi Titan Tyra Bangun Imperium Secondate sebelum Usia 30
Pertamina Hulu Energi...
Pertamina Hulu Energi Dorong Kemandirian Ekonomi Perempuan Pesisir
Gunung Lewotobi Laki-laki...
Gunung Lewotobi Laki-laki Meletus Disertai Dentuman Keras, Tinggi Kolom Abu Vulkanik 4.000 Meter
Berita Terkini
Ada Produk Haram Berlabel...
Ada Produk Haram Berlabel Halal, MUI Dorong Tingkatkan Pengawasan
1 jam yang lalu
Ketum FSP-RTMM Dorong...
Ketum FSP-RTMM Dorong Gaungkan Lagi Gerakan Cinta Produk Indonesia
1 jam yang lalu
Anggota DPR Terkejut...
Anggota DPR Terkejut Penahanan Kades Kohod Ditangguhkan
3 jam yang lalu
Ketua DPP Perindo: Kerja...
Ketua DPP Perindo: Kerja Keras dan Prestasi Jadi Kunci Peran Perempuan di Politik
3 jam yang lalu
Ledakan Dahsyat Guncang...
Ledakan Dahsyat Guncang Pelabuhan Iran, Kemlu Pastikan Tak Ada WNI Jadi Korban
4 jam yang lalu
Wamensesneg Ungkap Tujuan...
Wamensesneg Ungkap Tujuan Video Monolog Wapres Gibran: Supaya Tak Ada Lagi Informasi Bias
6 jam yang lalu
Infografis
Ini 3 Negara Musuh AS...
Ini 3 Negara Musuh AS yang Tidak Terkena Tarif Impor Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved