Ditemukan Sejumlah Spesies Baru Tumbuhan di Tanah Papua
loading...
A
A
A
JAYAPURA - Perkembangan riset dan publikasi ilmiah dalam dua tahun terakhir telah memperlihatkan ada penambahan jumlah spesies baru dari Tanah Papua dan Papua New Guinea , termasuk delapan jenis baru palem kipas marga Licuala (suku palem-paleman atau Arecaceae) yang baru saja dipublikasikan di pertengahan 2022.
baca juga: Yasonna Ceritakan Komitmen Megawati Lestarikan Tanaman Langka hingga ke Papua
Tanah Papua dan Papua New Guine, berdasarkan riset ilmiah memiliki kekayaan spesies flora dan tingkat keendemikan tertinggi di dunia, terutama tumbuhan berpembuluh atau vascular plants. Tercatat 13.634 spesies tumbuhan yang termasuk dalam 1.742 marga (genus) dan 264 suku (famili) pada 2020 berdasarkan publikasi Camara-Leret dkk di jurnal Nature.
Dengan adanya temuan spesies baru tumbuhan, prediksi para ahli tumbuhan memperkirakan akan terjadi penambahan jumlah spesies baru sekitar 3000-4000 spesies dalam 50 tahun ke depan, terutama dari Tanah Papua masih belum banyak dieksplorasi.
Spesies Baru Palem Kipas
Delapan spesies baru palem kipas yang ditemukan tersebut, dipublikasikan dalam dua publikasi di jurnal ilmiah berbeda, yaitu tujuh jenis baru diterbitkan di Jurnal Phytotaxa volume 555 halaman 1-16, tertanggal 19 Juli 2022. Jurnal itu dibuat oleh Dr Anders Barfod dari Department of Biology, Aarhus University, Denmark; dan Prof Dr Charlie D Heatubun dari Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Provinsi Papua Barat dan Fakultas Kehutanan Universitas Papua, Manokwari, Papua Barat .
baca juga: Spesies Baru Dinosaurus Ditemukan di Gurun Atacama Chili
Ketujuh spesies baru yang lengkap dengan nama otoritas ilmiahnya itu, adalah Licuala bakerii Barfod & Heatubun, Licuala bankae Barfod & Heatubun, Licuala coccinisedes Barfod & Heatubun, Licuala essigii Barfod & Heatubun, Licuala multibracteata Barfod & Heatubun, Licuala sandsiana Barfod & Heatubun, dan Licuala suprafolia Barfod & Heatubun.
Sementara satu spesies Licuala heatubunii Barfod & WJ Baker diterbitkan dalam Jurnal Palms volume 66 halaman 69-71, edisi Juni 2022, Jurnal itu ditulis oleh Dr Anders Barfod dari Department of Biology, Aarhus University, Denmark; dan Dr William J Baker dari Royal Botanic Gardens Kew, Richmond, Surrey, Inggris. Dalam kedua publikasi itu disampaikan temuan tersebut merupakan hasil penelitian yang ekstensif di lapangan dan di herbarium.
Penghargaan Kepada Prof Charlie D Heatubun
Secara khusus, dalam penemuan dan publikasi spesies baru Licuala ini, ada yang istimewa. Karena, salah satu spesies baru Licuala yang ditemukan di Kampung Ayapo, Sentani, Provinsi Papua diberikan nama Licuala heatubunii. Pemberian nama spesies atau eponim heatubunii merupakan penghargaan yang diberikan kepada Prof Charlie D Heatubun, oleh kedua penulis sebagai otoritas pemberian nama ilmiah, yakni Dr Anders Barfod dan Dr William J Baker.
baca juga: 4 Spesies Karang Baru Ditemukan di Perairan Andaman dan Nicobar
Eponim ini diberikan atas kontribusi luar biasa yang telah diberikan Prof Charlie D Heatubun bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan penelitian tumbuhan, khususnya suku palem-paleman di New Guinea. Prof Charlie D Heatubun saat ini mengemban tugas sebagai Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah Provinsi Papua Barat (sebelumnya Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah) dan staf pengajar senior di Fakultas Kehutanan Universitas Papua.
Prof Charlie D Heatubun juga sebagai staf peneliti kehormatan di Royal Botanical Gardens Kew, London, Inggris. Dengan publikasi tujuh spesies baru Licuala ini, telah menambah catatan kinerja profesionalnya sebagai seorang taksonomiwan tumbuhan sejak tahun 2000, yang telah mendeskripsi tiga marga baru (Manjekia, Jailoloa, dan Wallaceodoxa), berikut 45 spesies baru serta berkontribusi untuk satu marga baru (Dransfieldia) dan 10 spesies baru tumbuhan lainnya.
Bagi Prof Heatubun, eponim ini merupakan eponim kedua. Sebelumnya diberikan juga untuk nama spesies baru rotan dari marga Calamus-Calamus heatubunii (WJ Baker & J Dransf) yang dipublikasikan pada 2017, berdasarkan rotan yang berasal dari Sorong dan Pulau Waigeo, Raja Ampat .
baca juga: Hutan Lindung Remu Papua Barat Digarong Penambang Ilegal
Prof Heatubun mengatakan, dirinya sangat merasa tersanjung dan terhormat mendapat penghargaan eponim tersebut. “Saya hanya berusaha bekerja sebaiknya-baiknya, dengan tulus dan ikhlas dalam rangka mengungkapkan keanekaragaman hayati tumbuhan di Tanah Papua dan Indonesia, menyangkut penghargaan dan pengakuan itu akan datang dengan sendirinya,” katanya.
Prof Heatubun menyitir, apakah ini janji yang pernah diungkapkan dengan kata-kata bijak dari tokoh penginjil IS Kijne, bahwa “barang siapa yang bekerja dengan rajin dan dengar-dengaran di atas tanah ini akan berjalan dari satu tanda heran ke tanda heran yang lain..”.
“Eponim itu, sangat luar biasa karena membuat diri kita abadi. Walaupun nantinya kita sudah tidak ada lagi di dunia ini, selama dunia ini masih ada dan spesies ini masih ada, nama kita akan terus disebut dan dikenang,” lanjut Prof Heatubun.
baca juga: Sandiaga Uno: Kekayaan Alam dan Keragaman Budaya Modal Kebangkitan Ekonomi Papua
Prof Heatubun juga menyatakan, bahwa ada dua hal penting dari penemuan delapan spesies baru palem kipas ini. Pertama, bahwa kekayaan spesies flora di New Guinea, khususnya di Tanah Papua, merupakan sesuatu yang nyata dan bukan hanya perkiraan semata. “Hasil penelitian dan penemuan spesies di daerah perkotaan, misalnya di Kampung Ayapo, Sentani, dan Wondama, menunjukan bahwa kita memang belum banyak mengetahui keanekaragaman hayati
di sekitar kita,” tukasnya.
Kedua, temuan ini merupakan kesempatan baik bagi pelajar, mahasiswa dan kaum muda lainnya di tanah Papua untuk jangan ragu-ragu melakukan riset mengenai keanekaragaman hayati di tanah Papua, dan berkesempatan untuk menjadi ahlinya di masa depan bila serius menekuninya.
“Tentunya kegiatan ini belum selesai. Sesudah diteliti dan dipublikasikan perlu untuk upaya-upaya pelestarian dan pemanfaatan secara berkelanjutan guna mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan di Tanah Papua,” tandasnya.
Paling Bermanfaat di Dunia
Suku palem-palem Arecaceae merupakan suku tumbuhan peringkat kedua di dunia yang paling bermanfaat bagi umat manusia setelah suku rumput-rumputan, apalagi di tanah Papua. Sebut saja sagu, kelapa, nibung, enau, rotan, dan nipa selalu digunakan baik dalam kehidupan modern maupun tradisional.
baca juga: Nikmati Suguhan Autentik Papua dan Indonesia Timur di Yougwa Danau Sentani
Dari 34 marga palem di New Guinea dan pulau-pulau sekitarnya, marga Licuala memiliki jumlah spesies kedua terbanyak setelah marga Calamus atau rotan yang memiliki jumlah 64 spesies, dengan ditemukan dan dideskripsikan delapan spesies baru palem kipas ini, maka total jumlahnya ada 25 spesies (termasuk 2 sub spesies).
Kebanyakan spesies baru palem kipas tersebut ditemukan di Papua New Guinea, yaitu di daerah Milne Bay, Sungai Sepik, Pegunungan Bewani, Sungai Brown, dan Pulau Manus. Sementara di Tanah Papua ditemukan di daerah Wondama, Provinsi Papua Barat dan di Kampung Ayapo, Sentani, Jayapura, Provinsi Papua.
Secara sekilas, palem kipas marga Licuala memiliki perawakan berupa perdu atau semak, dengan ukuran dari pendek sampai tinggi 2-5 meter dengan diameter batang mencapai 7 cm atau lebih. Biasanya tumbuh berumpun ataupun tunggal (soliter) dan kebanyakan tumbuh di dataran rendah sampai daerah pegunungan di hutan hujan tropis.
baca juga: Teruslah Membangun, Papua
Palem kipas lebih menyukai tumbuh di bawah naungan atau kanopi hutan (understorey), sehingga marga ini hanya dapat bertahan hidup dalam ekosistem hutan yang baik. Oleh sebab itu, palem ini merupakan pepohonan hutan sebagai naungan, kerusakan hutan atau konversi hutan merupakan ancaman serius bagi tumbuhan ini. Dengan susunan daun berbentuk kipas dan tinggi yang relatif pendek, kelompok palem ini banyak diperdagangkan sebagai tanaman hias.
baca juga: Yasonna Ceritakan Komitmen Megawati Lestarikan Tanaman Langka hingga ke Papua
Tanah Papua dan Papua New Guine, berdasarkan riset ilmiah memiliki kekayaan spesies flora dan tingkat keendemikan tertinggi di dunia, terutama tumbuhan berpembuluh atau vascular plants. Tercatat 13.634 spesies tumbuhan yang termasuk dalam 1.742 marga (genus) dan 264 suku (famili) pada 2020 berdasarkan publikasi Camara-Leret dkk di jurnal Nature.
Dengan adanya temuan spesies baru tumbuhan, prediksi para ahli tumbuhan memperkirakan akan terjadi penambahan jumlah spesies baru sekitar 3000-4000 spesies dalam 50 tahun ke depan, terutama dari Tanah Papua masih belum banyak dieksplorasi.
Spesies Baru Palem Kipas
Delapan spesies baru palem kipas yang ditemukan tersebut, dipublikasikan dalam dua publikasi di jurnal ilmiah berbeda, yaitu tujuh jenis baru diterbitkan di Jurnal Phytotaxa volume 555 halaman 1-16, tertanggal 19 Juli 2022. Jurnal itu dibuat oleh Dr Anders Barfod dari Department of Biology, Aarhus University, Denmark; dan Prof Dr Charlie D Heatubun dari Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) Provinsi Papua Barat dan Fakultas Kehutanan Universitas Papua, Manokwari, Papua Barat .
baca juga: Spesies Baru Dinosaurus Ditemukan di Gurun Atacama Chili
Ketujuh spesies baru yang lengkap dengan nama otoritas ilmiahnya itu, adalah Licuala bakerii Barfod & Heatubun, Licuala bankae Barfod & Heatubun, Licuala coccinisedes Barfod & Heatubun, Licuala essigii Barfod & Heatubun, Licuala multibracteata Barfod & Heatubun, Licuala sandsiana Barfod & Heatubun, dan Licuala suprafolia Barfod & Heatubun.
Sementara satu spesies Licuala heatubunii Barfod & WJ Baker diterbitkan dalam Jurnal Palms volume 66 halaman 69-71, edisi Juni 2022, Jurnal itu ditulis oleh Dr Anders Barfod dari Department of Biology, Aarhus University, Denmark; dan Dr William J Baker dari Royal Botanic Gardens Kew, Richmond, Surrey, Inggris. Dalam kedua publikasi itu disampaikan temuan tersebut merupakan hasil penelitian yang ekstensif di lapangan dan di herbarium.
Penghargaan Kepada Prof Charlie D Heatubun
Secara khusus, dalam penemuan dan publikasi spesies baru Licuala ini, ada yang istimewa. Karena, salah satu spesies baru Licuala yang ditemukan di Kampung Ayapo, Sentani, Provinsi Papua diberikan nama Licuala heatubunii. Pemberian nama spesies atau eponim heatubunii merupakan penghargaan yang diberikan kepada Prof Charlie D Heatubun, oleh kedua penulis sebagai otoritas pemberian nama ilmiah, yakni Dr Anders Barfod dan Dr William J Baker.
baca juga: 4 Spesies Karang Baru Ditemukan di Perairan Andaman dan Nicobar
Eponim ini diberikan atas kontribusi luar biasa yang telah diberikan Prof Charlie D Heatubun bagi perkembangan ilmu pengetahuan dan penelitian tumbuhan, khususnya suku palem-paleman di New Guinea. Prof Charlie D Heatubun saat ini mengemban tugas sebagai Kepala Badan Riset dan Inovasi Daerah Provinsi Papua Barat (sebelumnya Badan Penelitian dan Pengembangan Daerah) dan staf pengajar senior di Fakultas Kehutanan Universitas Papua.
Prof Charlie D Heatubun juga sebagai staf peneliti kehormatan di Royal Botanical Gardens Kew, London, Inggris. Dengan publikasi tujuh spesies baru Licuala ini, telah menambah catatan kinerja profesionalnya sebagai seorang taksonomiwan tumbuhan sejak tahun 2000, yang telah mendeskripsi tiga marga baru (Manjekia, Jailoloa, dan Wallaceodoxa), berikut 45 spesies baru serta berkontribusi untuk satu marga baru (Dransfieldia) dan 10 spesies baru tumbuhan lainnya.
Bagi Prof Heatubun, eponim ini merupakan eponim kedua. Sebelumnya diberikan juga untuk nama spesies baru rotan dari marga Calamus-Calamus heatubunii (WJ Baker & J Dransf) yang dipublikasikan pada 2017, berdasarkan rotan yang berasal dari Sorong dan Pulau Waigeo, Raja Ampat .
baca juga: Hutan Lindung Remu Papua Barat Digarong Penambang Ilegal
Prof Heatubun mengatakan, dirinya sangat merasa tersanjung dan terhormat mendapat penghargaan eponim tersebut. “Saya hanya berusaha bekerja sebaiknya-baiknya, dengan tulus dan ikhlas dalam rangka mengungkapkan keanekaragaman hayati tumbuhan di Tanah Papua dan Indonesia, menyangkut penghargaan dan pengakuan itu akan datang dengan sendirinya,” katanya.
Prof Heatubun menyitir, apakah ini janji yang pernah diungkapkan dengan kata-kata bijak dari tokoh penginjil IS Kijne, bahwa “barang siapa yang bekerja dengan rajin dan dengar-dengaran di atas tanah ini akan berjalan dari satu tanda heran ke tanda heran yang lain..”.
“Eponim itu, sangat luar biasa karena membuat diri kita abadi. Walaupun nantinya kita sudah tidak ada lagi di dunia ini, selama dunia ini masih ada dan spesies ini masih ada, nama kita akan terus disebut dan dikenang,” lanjut Prof Heatubun.
baca juga: Sandiaga Uno: Kekayaan Alam dan Keragaman Budaya Modal Kebangkitan Ekonomi Papua
Prof Heatubun juga menyatakan, bahwa ada dua hal penting dari penemuan delapan spesies baru palem kipas ini. Pertama, bahwa kekayaan spesies flora di New Guinea, khususnya di Tanah Papua, merupakan sesuatu yang nyata dan bukan hanya perkiraan semata. “Hasil penelitian dan penemuan spesies di daerah perkotaan, misalnya di Kampung Ayapo, Sentani, dan Wondama, menunjukan bahwa kita memang belum banyak mengetahui keanekaragaman hayati
di sekitar kita,” tukasnya.
Kedua, temuan ini merupakan kesempatan baik bagi pelajar, mahasiswa dan kaum muda lainnya di tanah Papua untuk jangan ragu-ragu melakukan riset mengenai keanekaragaman hayati di tanah Papua, dan berkesempatan untuk menjadi ahlinya di masa depan bila serius menekuninya.
“Tentunya kegiatan ini belum selesai. Sesudah diteliti dan dipublikasikan perlu untuk upaya-upaya pelestarian dan pemanfaatan secara berkelanjutan guna mewujudkan pembangunan yang berkelanjutan di Tanah Papua,” tandasnya.
Paling Bermanfaat di Dunia
Suku palem-palem Arecaceae merupakan suku tumbuhan peringkat kedua di dunia yang paling bermanfaat bagi umat manusia setelah suku rumput-rumputan, apalagi di tanah Papua. Sebut saja sagu, kelapa, nibung, enau, rotan, dan nipa selalu digunakan baik dalam kehidupan modern maupun tradisional.
baca juga: Nikmati Suguhan Autentik Papua dan Indonesia Timur di Yougwa Danau Sentani
Dari 34 marga palem di New Guinea dan pulau-pulau sekitarnya, marga Licuala memiliki jumlah spesies kedua terbanyak setelah marga Calamus atau rotan yang memiliki jumlah 64 spesies, dengan ditemukan dan dideskripsikan delapan spesies baru palem kipas ini, maka total jumlahnya ada 25 spesies (termasuk 2 sub spesies).
Kebanyakan spesies baru palem kipas tersebut ditemukan di Papua New Guinea, yaitu di daerah Milne Bay, Sungai Sepik, Pegunungan Bewani, Sungai Brown, dan Pulau Manus. Sementara di Tanah Papua ditemukan di daerah Wondama, Provinsi Papua Barat dan di Kampung Ayapo, Sentani, Jayapura, Provinsi Papua.
Secara sekilas, palem kipas marga Licuala memiliki perawakan berupa perdu atau semak, dengan ukuran dari pendek sampai tinggi 2-5 meter dengan diameter batang mencapai 7 cm atau lebih. Biasanya tumbuh berumpun ataupun tunggal (soliter) dan kebanyakan tumbuh di dataran rendah sampai daerah pegunungan di hutan hujan tropis.
baca juga: Teruslah Membangun, Papua
Palem kipas lebih menyukai tumbuh di bawah naungan atau kanopi hutan (understorey), sehingga marga ini hanya dapat bertahan hidup dalam ekosistem hutan yang baik. Oleh sebab itu, palem ini merupakan pepohonan hutan sebagai naungan, kerusakan hutan atau konversi hutan merupakan ancaman serius bagi tumbuhan ini. Dengan susunan daun berbentuk kipas dan tinggi yang relatif pendek, kelompok palem ini banyak diperdagangkan sebagai tanaman hias.
(hdr)