Zulhas Diisukan Jadi Mendag, Kader PAN Support dan Bagi Tugas

Rabu, 15 Juni 2022 - 10:07 WIB
loading...
Zulhas Diisukan Jadi...
Ketum PAN Zukifli Hasan dikabarkan akan menduduki posisi Menteri Perdagangan dalam reshuffle kabinet, hari ini. FOTO/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Ketua Dewan Pakar Partai Amanat Nasional (PAN) Dradjad Wibowo menyebutkan Ketum PAN Zukifli Hasan kemungkinan besar akan menduduki posisi Menteri Perdagangan , kursi paling panas di pemerintahan saat ini. Untuk itu, PAN akan membantu Zulhas dalam menjalankan tugas-tugasnya.

"Kami siap membantu. PAN ini kan manajemennya kolegial. Tidak ada sosok yang dominan," kata Dradjad Wibowo, Rabu (15/6/2022).

Terkait persiapan Pemilu Legislatif 2024, kader PAN akan membantu Zukifli Hasan agar tidak terpecah konsentrasinya saat ditunjuk menjadi Menteri Perdagangan.



"Kita bagi-bagi tugas. Apalagi SDM kita bagus. Nanti ada pembagian tugas kalau Pak Zul ada di kabinet. Untuk urusan pancalegan itu nanti jajaran yang mengkoordinir. Tugas berat ada di legislatif. Di mana pun Bang Zul ditempatkan kita akan bantu, supaya beliau berhasil, kita sharing tugas, kita akan bantu di legislatif," kata Dradjad Wibowo.

Posisi Menteri yang akan diduduki Zulhas, kata Drajad, akan menjadi bahan pujian ataupun caci maki dari para ibu-ibu rumah tangga di seluruh Indonesia.

"Isu yang menjadi perhatian emak-emak. Apalagi pak Zulhas pernah menjabat Menteri Kehutanan. Kalau memang benar menjabat di Menteri Perdagangan itu kursi sangat panas. Kalau kerja kita benar kita dipuji ibu-ibu dari Sabang sampai Merauke, begitu pula sebaliknya kalau harga mahal kita dicaci maki ibu-ibu," kata Drajad.

Baca juga: Gerindra Diisukan Dapat Kursi Wamen, Jubir Prabowo Bilang Begini

Untuk diketahui, Zukifli Hasan digadang-gadang menjadi salah satu nama yang dikabarkan akan menjadi Menteri Perdagangan dalam isu reshuffle kabinet, Rabu, 15 Juni 2022. Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Selasa (14/6/2022) kemarin telah memanggil sejumlah menteri dan tokoh partai politik, salah satunya Zulkifli Hasan, ke Istana Kepresidenan, Jakarta.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Isu Reshuffle Kabinet,...
Isu Reshuffle Kabinet, Golkar Yakin Prabowo Tak Akan Pertaruhkan Kepentingan Rakyat demi 1-2 Orang
Mensesneg Tegaskan Tidak...
Mensesneg Tegaskan Tidak Ada Reshuffle dalam Waktu Dekat
Prabowo Diisukan akan...
Prabowo Diisukan akan Kembali Reshuffle Kabinet, Sekjen Gerindra: Saya Belum Dengar
Ketua Fraksi PAN DPR...
Ketua Fraksi PAN DPR Berangkatkan 1.500 Peserta Mudik Gratis
DPR Dukung Menko Zulhas...
DPR Dukung Menko Zulhas Tertibkan Area Wisata di Puncak untuk Perbaikan Lingkungan
Cerita SBY Di-reshuffle...
Cerita SBY Di-reshuffle Presiden Gus Dur: Saya Terima dengan Ikhlas
HNW Tak Bantah Mendikti...
HNW Tak Bantah Mendikti Saintek Brian Yuliarto Pernah Jadi Kader PKS
Satryo Soemantri Kena...
Satryo Soemantri Kena Reshuffle Kabinet, Wamen Stella Christie Percaya Itu Terbaik untuk Bangsa
Satryo Soemantri Kena...
Satryo Soemantri Kena Reshuffle Kabinet, Syahganda: Langkah Tepat dan Cepat
Rekomendasi
Ambulans Terjebak Macet...
Ambulans Terjebak Macet Parah di Tanjung Priok, Pasien Diturunkan Menuju RS Koja
Strategi Komunikasi...
Strategi Komunikasi Internal yang Efisien melalui Town Hall Meetings Terintegrasi
Tarif Trump Bikin Banyak...
Tarif Trump Bikin Banyak Negara Makin Semangat Gabung BRICS
Berita Terkini
9 Mayjen TNI Tinggalkan...
9 Mayjen TNI Tinggalkan Militer usai Mutasi TNI Januari-Maret 2025, Ini Daftar Namanya
1 jam yang lalu
3 Kapolda Metro Jaya...
3 Kapolda Metro Jaya Lulusan Akpol 1970-an dengan Masa Jabatan 2 Tahun, Nomor 1 Teman Seangkatan Kapolri
3 jam yang lalu
TNI Lahir dari Rahim...
TNI Lahir dari Rahim Rakyat, Jadikan Pilar Persatuan dan Pembangunan Bangsa
7 jam yang lalu
Waketum PSI: Menghormati...
Waketum PSI: Menghormati Presiden Sebelumnya adalah Tradisi Demokrasi
7 jam yang lalu
Menurunkan Prevalensi...
Menurunkan Prevalensi Stunting
8 jam yang lalu
Silaturahmi Itu Perintah...
Silaturahmi Itu Perintah Agama, Jubir PSI: Kok Malah Dicurigai?
8 jam yang lalu
Infografis
Smartphone dan Komputer...
Smartphone dan Komputer akan Bebas dari Tarif Trump
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved