Presiden Jokowi Diundang Hadiri Kongres IV PSBI di Bali

Selasa, 31 Mei 2022 - 07:45 WIB
loading...
Presiden Jokowi Diundang Hadiri Kongres IV PSBI di Bali
Ketua Umum PSBI Effendi Simbolon berharap Presiden Jokowi bisa hadir pada kongres di Bali nanti. Foto/dok.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Punguan Simbolon dohot Boruna Indonesia (PSBI) mengundang Presiden Joko Widodo untuk menghadiri Pesta Bolon IV dan Kongres ke-4 pada 4-10 Juli 2022 di Peninsula Nusa Dua, Bali.

“Mudah-mudahan beliau tidak sibuk. Karena tanggal 1 Juli, beliau kebetulan juga ada di Bali menghadiri acara," kata Ketua Umum PSBI Effendi Simbolon di Gedung Serbaguna DPR, Kalibata, Jakarta, Selatan, Senin (30/5/2022).



Pesta Bolon sendiri merupakan pesta adat budaya Batak. Rencananya pesta Bolon ke-4 ini akan diikuti oleh 7 ribu orang. Pesertanya pun datang dari 153 daerah, baik dari seluruh penjuru Nusantara, khususnya dari Samosir, Sumatera Utara, maupun mancanegara.

“Nantinya, mereka akan naik bus, ada kapal, juga ada yang naik pesawat,” ujar Effendi Simbolon.

Effendi menjelaskan, undangan kepada Jokowi diberikan karena yang bersangkutan pernah berjanji untuk datang dalam perhelatan budaya tersebut.

“Kami memang mengundang pak Presiden, karena beliau pernah bilang, ‘saya ada utang untuk hadir. Saya mau hadir’. Mudah-mudahan beliau hadir,” ucapnya.

Adapun, Presiden Jokowi pernah hadir dalam Pesta Bolon III Simbolon pada 2017 yang digelar di GOR Soemantri Brodjonegoro, Kuningan, Jakarta Selatan.

Selain itu, pesta adat budaya batak yang digelar lima tahunan ini juga pernah dihadiri mantan Presiden Kelima Megawati Soekarnoputri dan mantan Wakio Presiden Jusuf Kalla.



Anggota Komisi I DPR ini mengatakan, kegiatan ini akan didanai secara swadaya dengan cara gotong royong dari Marga Simbolon. Selain itu, dia pun menekankan bahwa kegiatan ini jauh dari aktifitas npolitik.

"Kita ini nirlaba dan tidak berpolitik. Kita satu darah lintas agama. Ada yang Kristen Protestan, Katolik, Islam bahkan ada penganut kepercayaan adat Batak, yaitu Parmalim. Itulah warna-warni kebinekaan Simbolon,” ujarnya.

Di samping pesta adat batak, juga akan diagendakan Kongres IV PSBI untuk memilih ketua umum PSBI periode 2022-2027. Kongres akan digelar pada 4-6 Juli 2022 di Balai Budaya Giri Nata Mandala Bali.

Diperkirakan jumlah peserta kongres ada sebanyak 1.000 orang dari 149 wilayah. Setelahnya barulah acara dilanjutkan dengan Pesta Bolon Simbolon IV.

Kegiatan Pesta Bolon Simbolon 2022 ini meliputi Ibadah Raya pada 9 Juli 2022, berupa Kebaktian Raya yang diikuti seluruh keluarga besar Simbolon beragama Kristen Protestan dan Katolik, serta Tabligh Akbar yang diikuti keluarga besar Simbolon beragama Islam pada hari yang sama.
(muh)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.6002 seconds (0.1#10.140)