Jenderal TNI Dudung ke Korps Baret Merah: Banyak Negara Menaruh Hormat ke Kopassus

Sabtu, 16 April 2022 - 17:15 WIB
loading...
Jenderal TNI Dudung...
Kopassus memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-70 di Markas Komando di Cijantung, Jakarta Timur. Foto/SINDOnews/riezky maulana
A A A
JAKARTA - Komando Pasukan Khusus ( Kopassus ) hari ini memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-70, di Markas Komando di Cijantung, Jakarta Timur. Peringatan ulang tahun pasukan elite ini dilakukan secara sederhana.

Kepala Staf Angkatan Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Abdurachman dalam amanat yang dibacakan Danjen Kopassus Brigjen TNI Iwan Setiawan menghaturkan terima kasihnya kepada seluruh prajurit Korps Baret Merah atas dedikasi dan pengabdian tinggi yang telah diberikan selama ini. "Semua itu mampu menjadikan Kopassus sebagai satuan yang ditakuti lawan dan disegani kawan serta dicintai oleh rakyat Indonesia," ujar Dudung, Sabtu (16/4/2022) sore.

Dia menuturkan, peringatan HUT merupakan momentum refleksi atas kelahiran, perjalanan, pengabdian dan evaluasi kinerja yang telah dilakukan. Sehingga nantinya, hal itu mampu memperbaiki kekurangan dan meningkatkan prestasi yang telah dicapai di masa yang akan datang.



Dudung berpesan kepada seluruh prajurit Kopassus untuk senantiasa menjaga kesiapan operasional dan kesiapsiagaan satuan. Menurut dia, hal itu sebagai wujud profesionalitas pasukan yang memiliki kemampuan di atas prajurit dan kesatuan biasa. "Kopassus telah dilengkapi dengan alutsista dan perlengkapan khusus untuk melaksanakan tugas operasi khusus dengan sasaran strategis," jelasnya.

Dia mengungkapkan, kebesaran nama yang dimiliki Kopassus selama ini telah banyak menorehkan prestasi. Atas hal itu, Dudung meminta untuk jangan cepat berpuas diri dan jangan membuat para prajurit menjadi lengah.



"Kopassus telah membuat banyak negara menaruh hormat dan ingin belajar serta berlatih bersama. Teruslah belajar berlatih doktrin strategi dan taktik maupun teknik pertempuran khusus agar kehebatan itu tetap terjaga. Serta terus memelihara kewaspadaan dari berbagai ancaman yang berpotensi melepaskan kebesaran nama dan kehebatan Kopassus," imbuhnya.

Dirinya menekankan kepada seluruh warga Korps Baret Merah untuk senantiasa hadir di tengah-tengah kesulitan masalah masyarakat. Menurutnya, Kopassus haruslah menjadi solusi dalam setiap permasalahan yang terjadi. Dia mengatakan, tindakan yang berdampak terhadap kesejahteraan rakyat nantinya dapat menumbuhkan kecintaan dan kasih sayang masyarakat.

"Ingatlah sekecil apa pun kebaikan yang kamu lakukan akan menjadi riak-riak yang tidak berujung. Namun sebaliknya sekecil apapun keburukan yang kamu lakukan menjadi awal bagi keburukan-keburukan. Untuk itu teruslah berbuat kebaikan dimanapun kalian berada," ujarnya.

(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
4 Inspektur TNI Digeser...
4 Inspektur TNI Digeser Jenderal Agus Subiyanto, Ini Daftar Namanya
Ikuti Apa pun Hasil...
Ikuti Apa pun Hasil Revisi UU TNI, KSAD: Enggak Usah Bikin Ribut, Ini Itu Orde Baru
Riwayat Kepangkatan...
Riwayat Kepangkatan Mayjen TNI Ujang Darwis, Jenderal Kopassus Jago Tembak Kini Jadi Pangdam II/Sriwijaya
Kuliah Umum di Seskoad,...
Kuliah Umum di Seskoad, AHY: Ancaman Terhadap Infrastruktur Penting Nasional Harus Diantisipasi
Perjalanan Karier Brigjen...
Perjalanan Karier Brigjen TNI Dwi Sasongko, Penerima Adhi Makayasa Akmil 1998 Butuh Waktu 16 Tahun Raih Pangkat Letkol
5 Kasdam IV Diponegoro...
5 Kasdam IV Diponegoro Sukses Melenggang Jadi Danjen Kopassus, Nomor Terakhir Ipar Presiden SBY
Kadispenad: Kenaikan...
Kadispenad: Kenaikan Pangkat Mayor Teddy Sesuai Peraturan yang Berlaku di TNI
Profil Mayor Teddy Indra...
Profil Mayor Teddy Indra Wijaya, Seskab yang Kini Naik Pangkat Jadi Letkol
Mayor Teddy Naik Pangkat...
Mayor Teddy Naik Pangkat Jadi Letkol
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Kasih...
Sinopsis Sinetron Kasih Jannah, Kamis 13 Maret 2025: Jannah Kabur dari Rumah
Popularitas Kate Middleton...
Popularitas Kate Middleton Menurun, Warga Amerika Lebih Menyukai Pangeran Harry
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
Berita Terkini
7 Fakta Penting Mutasi...
7 Fakta Penting Mutasi Polri Maret 2025, 10 Polwan Jadi Kapolres hingga 10 Kapolda Digeser
1 menit yang lalu
Eksepsi Ditolak, Tom...
Eksepsi Ditolak, Tom Lembong: Kami Hormati Putusan Majelis Hakim
11 menit yang lalu
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
Negara-negara Arab Kutuk...
Negara-negara Arab Kutuk Langkah Israel Blokir Bantuan ke Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved