Survei SPIN: Prabowo Subianto Capres 2024 dengan Elektabilitas Tertinggi

Rabu, 13 April 2022 - 15:49 WIB
loading...
Survei SPIN: Prabowo...
Elektabilitas Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto yang juga Ketua Umum DPP Partai Gerindra tertinggi dalam temuan survei nasional Survey and Polling Indonesia (SPIN).
A A A
JAKARTA - Elektabilitas Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto yang juga Ketua Umum DPP Partai Gerindra tertinggi dalam temuan survei nasional Survey and Polling Indonesia (SPIN). Hal itu terungkap dalam webinar bertajuk 'Kepemimpinan 2024' yang dipublikasikan pada Rabu (13/4/2022).

Direktur Eksekutif SPIN Igor Dirgantara menyebutkan hasil survei yang dilakukan lembaganya untuk melihat kembali seperti apa potensi suara di Pilpres 2024 mendatang.

Dari hasil survei SPIN merilis elektabilitas dari Prabowo Subianto menempati posisi teratas. Kemudian di posisi kedua ada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Serta di posisi ketiga ada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Baca juga: Elektabilitas Teratas, Pendekatan Prabowo Dinilai Terbaik Tanpa Gimik

Prabowo Subianto memperoleh elektabilitas 26,5%, disusul Ganjar Pranowo 17,2%, Anies Baswedan 13,2%, Sandiaga Uno 4,3%, Ridwan Kamil 3,9%, Agus Harimurti Yudhoyono 3,3%, dan Puan Maharani 2,6%.

Baca juga: Prabowo Menang jika Pilpres 2024 Hanya Diikuti Petinggi Parpol

"Prabowo masih menjadi pilihan utama bagian sebagian besar publik bila pemilu dilaksanakan hari ini. Angka persentasenya meningkat dari 24,5% menjadi 26,5%. Ganjar dan Anies berada di posisi ke-2 dan ke-3 namun terpaut cukup jauh dengan Prabowo," ujar Igor Dirgantara.

Igor menjelaskan salah satu indikator yang digunakan di dalam survei tersebut adalah mengukur tingkat elektabilitas dengan konsep perbandingan (head to head) nama-nama capres potensial. "Tujuannya adalah untuk mengukur seperti apa indikasi perspektif masyarakat terhadap nama calon yang disodorkan," kata Igor Dirgantara.

Survei SPIN dilakukan pada tanggal 28 Maret sampai 7 April 2022 dengan total jumlah responden 1.230, berusia minimal 17 tahun yang tersebar di 34 provinsi, dengan metode multi-stage random, tingkat kepercayaan 95% dan margin of error (MoE) sebesar ± 2,8%.

(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Survei Indikator Politik:...
Survei Indikator Politik: Elektabilitas Gerindra Paling Tinggi, Gusur PDIP
Ganjar-Mahfud Kalah...
Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres 2024, Megawati: Ini Rekayasa dari Mana Pelajarannya?
Setara Institute Nilai...
Setara Institute Nilai Kualitas Demokrasi Pilpres dan Pilkada 2024 Rendah
Habib Rizieq Bicara...
Habib Rizieq Bicara Hasil Pilpres dan Pilkada 2024, Ini Katanya
Momen Akrab Anies dan...
Momen Akrab Anies dan Ganjar Bertemu, Netizen: Menyala Pak!
PDIP Anggap Janggal...
PDIP Anggap Janggal Hakim PTUN Tak Menerima Gugatan Pencalonan Gibran: Kita Menang Dismissal
Trump akan Dihukum terkait...
Trump akan Dihukum terkait Pemilihan Umum 2020 Jika Tidak Menang Pilpres 2024
Timses Pramono-Rano...
Timses Pramono-Rano Apresiasi Profesionalitas TNI-Polri di Pilkada Jakarta
Partisipasi Pemilih...
Partisipasi Pemilih Pilkada Jakarta di Bawah Pilpres 2024
Rekomendasi
Terjawab Sudah, Ini...
Terjawab Sudah, Ini Perbedaan PIP dan KIP yang Perlu Diketahui Orang Tua
Ledakan Senyap di Jalanan:...
Ledakan Senyap di Jalanan: Akan Ada 9 Juta Mobil Listrik di Indonesia hingga 2030?
Jenderal Chaudhry: Pakistan...
Jenderal Chaudhry: Pakistan Serang 26 Target Militer India
Berita Terkini
Puncak Waisak, Air Umbul...
Puncak Waisak, Air Umbul Jumprit Perkuat Spirit Kejernihan Pikiran Umat Buddha
Tegas! 56 Napi Provokator...
Tegas! 56 Napi Provokator Kerusuhan Lapas Muara Beliti Dipindah ke Nusakambangan
Penahanan Mahasiswi...
Penahanan Mahasiswi Pembuat Meme AI Prabowo-Jokowi Ditangguhkan, Polisi: Agar Bisa Lanjutkan Kuliah
Daftar Lengkap 51 Pati...
Daftar Lengkap 51 Pati TNI AU Dimutasi Jenderal Agus Subiyanto pada Akhir April 2025
Ini Alasan Polisi Tangguhkan...
Ini Alasan Polisi Tangguhkan Penahanan Mahasiswi ITB Pembuat Meme Prabowo-Jokowi
ERIA Perkuat Peran Media...
ERIA Perkuat Peran Media Dalam Pelaporan Isu Kawasan
Infografis
Jurnalis Inggris: Pakistan...
Jurnalis Inggris: Pakistan Pemenang dalam Perang dengan India
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved