Sambut Siaran Digital, IJTI Gelar Fellowship 2022 untuk Jurnalis TV

Rabu, 16 Februari 2022 - 13:19 WIB
loading...
Sambut Siaran Digital,...
Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) mengajak para jurnalis televisi seluruh Indonesia untuk menjadi bagian dari IJTI Fellowship 2002. FOTO/TANGKAPAN LAYAR
A A A
JAKARTA - Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) mengajak para jurnalis televisi seluruh Indonesia untuk menjadi bagian dari IJTI Fellowship 2022. Untuk tahap pertama IJTI Fellowship yang mengusung tema, 'Analog Switch Off (ASO), Menuju Masyarakat Melek Siaran Digital' akan diikuti sekitar 100 peserta jurnalis tv dan video jurnalis. Pendaftaran dimulai dari 13 hingga 19 Februari 2022.

Ketua Umum IJTI, Herik Kurniawan menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan kerja sama IJTI dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika (kemenkominfo) dalam menghadapi dimulainya siaran TV digital atau Analog Switch Off (ASO). Menurutnya, ada beberapa tujuan kegiatan tersebut, di antaranya meningkatkan kompetensi jurnalis televisi, meningkatkan pemahaman dan pengetahuan para jurnalis tentang ASO, mendorong jurnalis tv membuat karya berkualitas, serta membangun kesadaran dan pemahaman publik terkait siaran digital.

"Yang tidak kalah penting adalah merumuskan peluang-peluang baru untuk para jurnalis televisi di era siaran digital," kata Ketua Umum IJTI yang juga Wapemred iNews, melalui siaran pers, di Jakarta, Rabu (16/2/2022).



Bagi peserta yang mengikuti IJTI Fellowship, harus memiliki persyaratan di antaranya jurnalis televisi atau video jurnalis aktif, membuat usulan peliputan siaran digital ASO, rekomendasi dari organisasi wartawan, persetujuan atasan, menayangkan hasil liputan di media masing-masing dan yang sudah tayang di-upload di media sosial peserta. Untuk link pendaftaran bisa diakses melalui link: https://bit.ly/IJTIFELLOWSHIP .

Herik menambahkan, untuk memudahkan peserta dalam mengikuti IJTI Fellowship, peserta juga akan didampingi mentor jurnalis senior serta pelatihan peningkatan kompetensi secara intens yang dilaksanakan secara virtual. "Dan jangan lupa kami juga menyiapkan beasiswa selama dua bulan," urai Herik.

Herik berharap, kegiatan IJTI Fellowship 2022 selama dua bulan tersebut berjalan dengan lancar. Para jurnalis tidak hanya mendapatkan tambahan ilmu jurnalistik tapi juga benefit dan peluang lainnya di masa siaran digital.

Baca juga: Sebarkan Optimisme saat Pandemi, IJTI Jakarta Raya Gelar Lomba Video Bangkit Wisata Jakarta
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
IJTI Kecam Teror Kepala...
IJTI Kecam Teror Kepala Babi ke Kantor Tempo, Desak Polisi Usut Tuntas
IJTI Menyayangkan Pemangkasan...
IJTI Menyayangkan Pemangkasan Anggaran TVRI dan RRI
Teknologi AI Tidak Akan...
Teknologi AI Tidak Akan Menggantikan Peran Jurnalis
Jurnalis Televisi Terus...
Jurnalis Televisi Terus Hasilkan Karya Berkualitas demi Kurangi Polusi Informasi
Media Televisi Diminta...
Media Televisi Diminta Perbanyak Show Jurnalisme
Minta Jurnalis Kawal...
Minta Jurnalis Kawal Proses Demokrasi dengan Ketat, IJTI: Berikan Informasi Akurat dan Berimbang
IJTI Kecam Kekerasan...
IJTI Kecam Kekerasan terhadap Jurnalis saat Peliputan Sidang SYL
IJTI Desak Kapolri Usut...
IJTI Desak Kapolri Usut Kasus Kebakaran Rumah Wartawan TribrataTV yang Tewaskan 4 Orang
Kominfo Bakal Bentuk...
Kominfo Bakal Bentuk Dewan Media Sosial, IJTI: Perlu Payung Hukum yang Jelas
Rekomendasi
Saksikan Siang Ini Cahaya...
Saksikan Siang Ini Cahaya Hati Indonesia Berbagi Tapi Jangan Menyakiti, Hanya di iNews
Bejat! Oknum Polisi...
Bejat! Oknum Polisi di Pacitan Diduga Perkosa Tersangka di Ruang Tahanan
Gaikindo Pusing: Pasar...
Gaikindo Pusing: Pasar Mobil Indonesia Melambat, Penjualan Kuartal Pertama Anjlok
Berita Terkini
GP Ansor Gelar Gowes...
GP Ansor Gelar Gowes Sejauh 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
1 jam yang lalu
PN Jakpus Menangkan...
PN Jakpus Menangkan Gugatan Tia Rahmania, PDIP Ajukan Kasasi ke MA
2 jam yang lalu
Profil Marsda TNI Kustono,...
Profil Marsda TNI Kustono, Perwira Tinggi TNI AU yang Jago Terbangkan Jet Tempur Hawk
4 jam yang lalu
Jadi Lulusan Tercepat,...
Jadi Lulusan Tercepat, Joy Dokter Subspesialis Aneurisma Otak Raih Rekor MURI
4 jam yang lalu
4 Letjen TNI Berkarier...
4 Letjen TNI Berkarier Moncer Teman Seangkatan Panglima TNI Lulusan Akmil 1991
6 jam yang lalu
9 Mayjen TNI Tinggalkan...
9 Mayjen TNI Tinggalkan Militer usai Mutasi TNI Januari-Maret 2025, Ini Daftar Namanya
9 jam yang lalu
Infografis
Jerman akan Gelar Latihan...
Jerman akan Gelar Latihan Militer untuk Hadapi Rusia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved