PDIP Percayakan Johan Budi Jadi Wakil Ketua BURT DPR

Selasa, 08 Februari 2022 - 06:19 WIB
loading...
PDIP Percayakan Johan...
Fraksi PDIP mempercayakan Johan Budi sebagai Wakil Ketua Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR mengganntikan Evita Nursanty. Foto: Dok/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Fraksi PDI Perjuangan ( F-PDIP ) kembali melakukan rotasi anggotanya di jajaran pimpinan alat kelengkapan dewan ( AKD ) DPR. Kali ini, Fraksi PDIP mempercayakan Johan Budi sebagai Wakil Ketua Badan Urusan Rumah Tangga (BURT) DPR mengganntikan Evita Nursanty.

Dalam pelantikan, Ketua BURT DPR RI Agung Budi Santoso berharap, kehadiran Johan Budi dapat memberikan manfaat yang lebih baik, khususnya dari sisi pengawasan anggaran dan penyusunan peraturan di DPR.

“Karena beliau punya pengalaman di KPK dan saat ini di Komisi III. Sesuai dengan fungsi itu, kami harap Beliau bisa warna lain yang lebih baik dan semangat untuk kita semua,” kata Agung seusai pelantikan di Ruang Rapat BURT DPR RI, Gedung Nusantara II, Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Selasa (8/2/2022).

Adapun pelantikan Pimpinan BURT DPR RI ini dipimpin oleh Wakil Ketua DPR RI Koordinator Bidang Ekonomi dan Keuangan (Korekku) Sufmi Dasco Ahmad.



Dalam kesempatan yang sama, Johan Budi menyampaikan bahwa penugasannya saat ini di BURT DPR RI merupakan kewenangan dari Fraksi PDIP.

Johan Budi juga berkomitmen, akan melakukan diskusi terlebih dahulu dengan segenap pimpinan dan anggota BURT DPR RI yang lain, terutama terkait peningkatan fasilitas Anggota Dewan.

“Fasilitas itu jangan diartikan untuk peningkatan kesejahteraan saja, tapi bagaimana misalnya fasilitas di kantor DPR, bagaimana berhubungan dengan institusi lain, misalnya rumah sakit, asuransi, dan sebagainya. Termasuk pengawasan terhadap anggaran di internal DPR RI,” ungkap Johan Budi.
(mhd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
PN Jakpus Menangkan...
PN Jakpus Menangkan Gugatan Tia Rahmania, PDIP Ajukan Kasasi ke MA
Internal PDIP Solid...
Internal PDIP Solid Jelang Kongres, Yasonna: Mana Ada Beda-beda Sikap
Banyak Kader PDIP Minta...
Banyak Kader PDIP Minta Megawati Jadi Ketum Lagi
Kongres PDIP Tak Kunjung...
Kongres PDIP Tak Kunjung Digelar, Perang Tarif Trump Jadi Salah Satu Alasan
Pimpinan Komisi VII...
Pimpinan Komisi VII Pertanyakan Sikap Kemenperin Tak Dukung Bali Bebas Sampah Plastik
Puan Ungkap Kongres...
Puan Ungkap Kongres PDIP Berpotensi Mundur
Pengesahan RUU Perampasan...
Pengesahan RUU Perampasan Aset Tingkatkan Kepercayaan Publik Terhadap Pemberantasan Korupsi
Hadir di Pertemuan Prabowo-Megawati,...
Hadir di Pertemuan Prabowo-Megawati, Menko Polkam Ungkap Spirit Persatuan dan Kebersamaan
PUI Nilai Pertemuan...
PUI Nilai Pertemuan Prabowo-Megawati Langkah Strategis untuk Persatuan Bangsa
Rekomendasi
Panasnya BBQ Challenge...
Panasnya BBQ Challenge MasterChef Indonesia Season 12 Hanya di RCTI!
128.000 Warga Israel...
128.000 Warga Israel Teken Petisi Dukung Penghentian Genosida di Gaza
Rusia dan China Bahas...
Rusia dan China Bahas Jaminan untuk Kesepakatan Nuklir Iran dengan AS
Berita Terkini
Bertemu Wamenkop Ferry,...
Bertemu Wamenkop Ferry, Bupati Sambas Siap Bentuk Koperasi Desa Merah Putih
49 menit yang lalu
Pakar Hukum Nilai Kasus...
Pakar Hukum Nilai Kasus Hukum La Nyalla Terkesan Dipaksakan
54 menit yang lalu
GP Ansor Gelar Gowes...
GP Ansor Gelar Gowes Sejauh 91 Km, Menpora Sediakan Doorprize Umrah
2 jam yang lalu
PN Jakpus Menangkan...
PN Jakpus Menangkan Gugatan Tia Rahmania, PDIP Ajukan Kasasi ke MA
3 jam yang lalu
Profil Marsda TNI Kustono,...
Profil Marsda TNI Kustono, Perwira Tinggi TNI AU yang Jago Terbangkan Jet Tempur Hawk
6 jam yang lalu
Jadi Lulusan Tercepat,...
Jadi Lulusan Tercepat, Joy Dokter Subspesialis Aneurisma Otak Raih Rekor MURI
6 jam yang lalu
Infografis
Sistem Perang Elektronik...
Sistem Perang Elektronik Rusia Bikin Senjata NATO Jadi Rongsokan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved