Soal Peluang Duet Sipil Menang Lagi di Pilpres 2024, Begini Analisis Pengamat

Jum'at, 04 Februari 2022 - 09:53 WIB
loading...
Soal Peluang Duet Sipil...
Pengamat politik dari Universitas Nasional (Unas) Robi Nurhadi mengatakan, peluang duet sipil-sipil menang atas duet militer-sipil pada Pilpres 2024 fifty-fifty. Ilustrasi/Dok SINDOnews
A A A
JAKARTA - Dua pemilihan presiden (pilpres) terakhir yakni Pilpres 2014 dan Pilpres 2019 dimenangkan oleh duet dari kalangan sipil. Akankah hal itu terulang di Pilpres 2024 ?

Diketahui, pada Pilpres 2014, Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK) menjadi pemenang setelah mengalahkan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa. Lima tahun kemudian, Jokowi yang menggandeng KH Ma'ruf Amin kembali memenangi pilpres setelah mengalahkan Prabowo-Sandiaga Uno.

Pengamat politik dari Universitas Nasional (Unas) Robi Nurhadi mengatakan, peluang duet sipil-sipil menang atas duet militer-sipil pada Pilpres 2024 fifty-fifty. Menurutnya, pada Pilpres 2024 akan ada sosok Prabowo yang tidak bisa dianggap enteng dan punya potensi menang.



"Prabowo ini ada potensi menang, baik karena partainya, kemudian pesona politiknya, maupun peluang dukungan dari kelompok penguasa, semisal dari parpol seperti PDIP ataupun jaringan penguasa yang terbentuk sekarang. Jadi saya melihat faktor Prabowo ini faktor yang tidak bisa dinafikan untuk kemudian dia menang, dengan siapa pun dia berpasangan," papar Robi kepada SINDOnews, Kamis (3/2/2022) malam.

Robi mengatakan, Prabowo yang juga ketua umum Partai Gerindra punya semuanya dan sangat diperhitungkan dalam Pilpres 2024. "Yang kita tidak tahu ke depan adalah bagaimana citra Prabowo saat Pilpres 2024. Tapi kalau kemudian konflik militer meluas di kawasan Asis Tenggara, ada kebutuhan publik akan figur militer," tegasnya.

Di sisi lain, lanjutnya, duet sipil-sipil akan menghadapi tantangan tersendiri yang tidak sederhana. Indikatornya adalah seperti adanya kekecewaan yang muncul saat ini.



Namun, menurutnya, Pilpres 2024 dianggap peluang untuk memunculkan pemimpin baru, karena menjadi gerbang emas menentukan perubahan. Robi mengatakan, duet sipil ini perlu memberi penekanan kepada penguatan tim militer dalam tim suksesnya ke depan.



"Karena itu kembali saya katakan peluangnya fifty-fifty duet sipil-sipil menang lagi di pilpres," ujarnya.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Lembaga Riset Bereaksi...
Lembaga Riset Bereaksi Atas Pernyataan Luhut Soal Kritikan Pengamat Tanpa Data Akurat
Menakar Peluang Kolaborasi...
Menakar Peluang Kolaborasi Politik Jokowi dan PSI Menuju 2029
Pengamat Militer Sebut...
Pengamat Militer Sebut Seskab Dapat Ditempati Prajurit TNI Aktif
Menebak Dampak PSI Adopsi...
Menebak Dampak PSI Adopsi Konsep Partai Super Tbk ala Jokowi
Pengamat Nilai Istilah...
Pengamat Nilai Istilah BBM Oplosan Perlu Diluruskan tapi Korupsi di Pertamina Harus Disetop
PSI Perorangan Jadi...
PSI Perorangan Jadi Kendaraan Politik Baru Jokowi? Begini Analisis Pengamat
Pengamat Militer: Pelibatan...
Pengamat Militer: Pelibatan TNI dalam Urusan Pangan Butuh Keputusan Politik Negara
Penerapan Dominus Litis...
Penerapan Dominus Litis dalam RKUHAP Dinilai Perlu Ditolak
Ganjar-Mahfud Kalah...
Ganjar-Mahfud Kalah Pilpres 2024, Megawati: Ini Rekayasa dari Mana Pelajarannya?
Rekomendasi
Terungkap, China Uji...
Terungkap, China Uji Bom Hidrogen Non-Nuklir yang Picu Reaksi Berantai Kimia Dahsyat
Tersisa 8 Hari Lagi,...
Tersisa 8 Hari Lagi, Yuk Amalkan Puasa 6 Hari Bulan Syawal yang Penuh Keutamaan
Kutukan 40 Tahun Berlanjut...
Kutukan 40 Tahun Berlanjut di Piala Asia U-17 2025
Berita Terkini
Deretan Menteri Prabowo...
Deretan Menteri Prabowo yang Sowan ke Jokowi, Siapa Saja?
2 jam yang lalu
Ditelepon Presiden Prabowo...
Ditelepon Presiden Prabowo saat Gelar Halalbihalal, Cak Imin: Minta Menteri Rapatkan Barisan
4 jam yang lalu
Mensos Ngaku Tak Pernah...
Mensos Ngaku Tak Pernah Dengar Wacana Reshuffle Kabinet Prabowo
6 jam yang lalu
Forum Purnawirawan TNI...
Forum Purnawirawan TNI Tuntut Gibran Diganti, PSI Minta Hormati Kedaulatan Rakyat
6 jam yang lalu
Maruf Amin Tepis Isu...
Ma'ruf Amin Tepis Isu Matahari Kembar usai Menteri Prabowo Sowan ke Jokowi: Itu Silaturahmi
7 jam yang lalu
Eks Penyidik KPK Anggap...
Eks Penyidik KPK Anggap Febri Diansyah Tak Bisa Dampingi Hasto di Persidangan
8 jam yang lalu
Infografis
10 Bandara InJourney...
10 Bandara InJourney Airports Terbaik di Asia Pasifik 2024!
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved