Survei SMRC: Elektabilitas Prabowo dan Ganjar Pranowo Berimbang

Selasa, 28 Desember 2021 - 14:20 WIB
loading...
Survei SMRC: Elektabilitas...
Menjelang kontestasi pemilihan presiden (Pilpres) 2024 mendatang, elektabilitas Prabowo Subianto dengan Ganjar Pranowo ternyata berimbang. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Menjelang kontestasi pemilihan presiden (Pilpres) 2024 mendatang, elektabilitas Prabowo Subianto dengan Ganjar Pranowo ternyata berimbang. Hal itu merupakan temuan survei yang dilakukan oleh SMRC yang dirilis pada hari Selasa (28/12/2021).

Direktur Eksekutif SMRC, Sirojuddin Abbas menyampaikan bahwa data tersebut ditemukan setelah pihaknya mencoba mengukur elektabilitas calon dengan menggunakan simulasi pertanyaan tertutup terhadap 15 nama.

"Temuan kita, masih belum banyak berubah pak Prabowo dan Pak Ganjar masih berimbang," ujar Sirojuddin dalam paparannya yang dilakukan secara daring.

Dalam data yang dipaparkannya, terlihat elektabilitas Prabowo Subianto sebesar 22,7%. Sementara, Ganjar Pranowo sebesar 22,5%. Di peringkat ketiga, disusul Anies Baswedan dengan elektabilitas 15,2%.

Selanjutnya, ada Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) dengan elektabilitas sebesar 5,0%, Ridwan Kamil 4,3%, Sandiaga Uno 4,2%, Tri Rismaharini sebesar 2,7%, dan Puan Maharani sebesar 2,3%.

Sirojuddin pun mencoba menggambarkan tren elektabilitas calon dari bulan Oktober 2020 kemarin-Desember 2021 ini. Terlihat, Ganjar Pranowo mengalami kenaikan yang signifikan.

"Dukungan kepada Ganjar dalam simulasi 15 nama naik 11,7% ke 22,5 %. Anies naik 10% menjadi 15,2%. Sementara pak Prabowo dukungannya tidak banyak berubah, 22,5 menjadi 22,7%," katanya.

Survei ini dilakukan pada periode 8-16 Desember 2021 dengan melibatkan sebanyak 2.062 responden. Adapun, pengambilan sampel dilakukan dengan metode multistage random sampling, dengan margin of error sebesar ±2,2% dan tingkat kepercayaan 95%.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Kunjungan Resmi Prabowo,...
Kunjungan Resmi Prabowo, Mentan dan Menag Sudah Tiba di Yordania
Momen Prabowo Diantar...
Momen Prabowo Diantar Langsung Presiden Mesir ke Bandara Menuju Qatar
Bertemu Presiden Mesir,...
Bertemu Presiden Mesir, Prabowo Bahas Geopolitik hingga Isu Strategis
Mahasiswa Indonesia...
Mahasiswa Indonesia Antusias Sambut Presiden Prabowo di Kairo, Titip Sejumlah Harapan
Inisiasi Beasiswa Anak...
Inisiasi Beasiswa Anak Palestina di Unhan, Prabowo: Mereka Harus Selamat, Sehat, Terdidik
Apresiasi Sikap Kemanusiaan...
Apresiasi Sikap Kemanusiaan Presiden Prabowo soal Warga Gaza, Anggota DPR Tekankan Hal Ini
Evakuasi Warga Gaza...
Evakuasi Warga Gaza ke Indonesia Harus Ada Kesepakatan Negara Timur Tengah, Menlu: Kalau Ada yang Tak Sepakat, No Deal
Upaya Prabowo Tertibkan...
Upaya Prabowo Tertibkan Kebun Kelapa Sawit Ilegal Dinilai On The Track
Malam Ini di INTERUPSI...
Malam Ini di INTERUPSI Pertemuan Prabowo-Mega: Silaturahmi Bukan Koalisi? Bersama Ariyo Ardi, Anisha Dasuki, Ruhut Sitompul, Adi Prayitno, dan Narasumber Lainnya, Live di iNews
Rekomendasi
Sinopsis Sinetron Mencintaimu...
Sinopsis Sinetron Mencintaimu Sekali Lagi Eps 109-110: Masih Ada Cinta Antara Lingga dan Arini?
4 Warga Bangkalan Tertimbun...
4 Warga Bangkalan Tertimbun Longsor saat Hajatan Manten
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu Eps 204: Firasat Buruk Elang dan Kondisi Noah yang Mengkhawatirkan
Berita Terkini
Indonesia Sedang Dalam...
Indonesia Sedang Dalam Darurat Kejahatan Seksual, Sahroni: Hukuman Kebiri Harus Dijalankan
10 menit yang lalu
Tambahan Kuota Petugas...
Tambahan Kuota Petugas Haji untuk Pos Layanan dan Bantuan Jemaah
10 menit yang lalu
Begini 9 Usulan SAHI...
Begini 9 Usulan SAHI untuk RUU Penyelenggaraan Ibadah Haji dan Umrah serta RUU Pengelolaan Keuangan Haji
35 menit yang lalu
Habib Hamid Ajak Umat...
Habib Hamid Ajak Umat Islam Jaga Ukhuwah Islamiyah di Tengah Kontroversi Gus Fuad Plered
43 menit yang lalu
Survei Membuktikan Mayoritas...
Survei Membuktikan Mayoritas Publik Dukung Penyidik Setara
1 jam yang lalu
Idrus Puji Presiden...
Idrus Puji Presiden Prabowo Ajak Dialog Tokoh Kritis
2 jam yang lalu
Infografis
Demo Besar Guncang AS...
Demo Besar Guncang AS di 1.200 Lokasi dan 50 Negara Bagian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved