Soal New Normal, Ini Saran PPP untuk Pemerintah

Selasa, 02 Juni 2020 - 10:45 WIB
loading...
Soal New Normal, Ini...
Kartun SINDO/Wawan Bastian
A A A
JAKARTA - Pemerintah berencana menjalankan kebijakan kenormalan baru atau dikenal istilah new normal di tengah pandemi Covid-19. Terkait hal tersebut, Sekretaris Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) DPR Achmad Baidowi menyarankan pemerintah melakukan simulasi dan sosialisasi yang masif.

"Agar pemerintah melakukan simulasi dan sosialisasi yang masif kepada masyarakat terkait new normal agar terbiasa," ujar pria yang akrab disapa Awiek ini dalam keterangan tertulisnya kepada SINDOnews, Selasa (2/6/2020).

Selain itu, kata dia, pemenuhan terhadap infrastruktur, fasilitas kesehatan, serta kecukupan tenaga medis harus mendapat perhatian khusus. "Mengingat kondisi setiap daerah tidak sama," ujar anggota Komisi VI DPR RI ini.

Kemudian, dia menyarankan agar pemerintah memastikan pihak-pihak yang terlibat dalam dunia usaha mengikuti protokol kesehatan yang sudah ditetapkan, yakni jaga jarak, memakai masker, dan sering cuci tangan. "Untuk itu dibutuhkan ketegasan regulasi dan kedisiplinan menjalankan regulasi tersebut," katanya. (Baca Juga: Jokowi Tegaskan Pembukaan Tempat Ibadah, Sekolah dan Aktivitas Ekonomi Dilakukan Secara Ketat).

Dia mengatakan, mengingat new normal ada pembatasan orang dalam beraktivitas sebagai konsekuensi jaga jarak, dikhawatirkan akan terjadi pengurangan tenaga pekerja yang berimbas pada pemutusan hubungan kerja (PHK). "Karena itu negara harus hadir melindungi pekerja dan jangan sampai PHK meluas."

Lebih lanjut dia mengatakan, dengan adanya pembatasan orang dalam bekerja sebagai konsekuensi jaga jarak, perlu alternatif lain seperti membuat jam operasional diperpanjang dan pekerja bergiliran. "Sehingga PHK bisa diminimalisasi," pungkasnya.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Nama Arwani Thomafi...
Nama Arwani Thomafi Mencuat Jadi Calon Ketua Umum PPP
Pesan Mardiono saat...
Pesan Mardiono saat Hadiri Pelantikan Gubernur Papua Pegunungan dan Bangka Belitung
Menjelang Muktamar PPP,...
Menjelang Muktamar PPP, Mardiono Didorong Maju Jadi Ketum dari Berbagai DPW
Safari Ramadan Mardiono...
Safari Ramadan Mardiono ke Sumut, Bukber Bareng Kader hingga Bertemu Bobby Nasution
Mardiono Minta Para...
Mardiono Minta Para Kader yang Umrah Doakan PPP dan Indonesia
Di Depan Kiai dan Habib,...
Di Depan Kiai dan Habib, Mardiono Minta Doa dan Dukungan Program Kerja Pemerintah
Peringati Harlah ke-52...
Peringati Harlah ke-52 PPP, Pesan Mardiono ke Kader: Tetap Jaga Solidaritas
PPP: Penurunan Biaya...
PPP: Penurunan Biaya Haji Ringankan Beban Jemaah
Kader PPP Jakarta Ingatkan...
Kader PPP Jakarta Ingatkan Rommy: Emang Nggak Ada Kerjaan Ya, Kasak Kusuk Terus
Rekomendasi
Terungkap, Putra Wakil...
Terungkap, Putra Wakil Bos CIA Tewas dalam Perang Dukung Rusia Melawan Ukraina
4 Negara Pemilik Cadangan...
4 Negara Pemilik Cadangan Emas Terbesar di Dunia, Intip Gudang Penyimpanannya
Jenderal Senior Rusia...
Jenderal Senior Rusia Dihabisi dengan Bom Mobil, Trump: Ini Masalah Besar!
Berita Terkini
Pelantikan 86 Pengurus...
Pelantikan 86 Pengurus Baru Partai Hanura, OSO Serukan Gerakan dari Daerah
2 menit yang lalu
Pope Francis dan Dialog...
Pope Francis dan Dialog Antaragama untuk Perdamaian
9 menit yang lalu
Mendagri Tito Buka Peluang...
Mendagri Tito Buka Peluang Revisi UU Ormas, Evaluasi Transparansi Keuangan
1 jam yang lalu
Hanura Resmi Dukung...
Hanura Resmi Dukung Pemerintahan Prabowo Subianto
5 jam yang lalu
Antara Pragmatisme Hukum...
Antara Pragmatisme Hukum dan Pragmatisme Politik
5 jam yang lalu
Tegaskan Prabowo Presiden...
Tegaskan Prabowo Presiden Konstitusional, OSO: Kita Tahu Siapa yang Mengadu Domba
11 jam yang lalu
Infografis
Manfaat Susu untuk Sendi...
Manfaat Susu untuk Sendi dan Tulang yang Sering Diabaikan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved