Kopral KKO Bakrie, Pelaku Sejarah Terbentuknya Korps Marinir Meninggal

Minggu, 02 Mei 2021 - 07:33 WIB
loading...
Kopral KKO Bakrie, Pelaku...
Kopral KKO Bakrie mulai ikut bertempur dalam perang mempertahankan kemerdekaan Indonesia hingga berakhirnya agresi militer dua di tahun 1949. Foto: MNC/Riezky Maulana
A A A
JAKARTA - Indonesia, khususnya Korps Marinir TNI AL berduka. Salah satu veteran perang sekaligus pahlawan kemerdekaan, Kopral KKO (Purn) Bakrie meninggal dunia.

Kabar meninggalnya pelaku sejarah cikal bakal terbentuknya pasukan baret ungu ini diketahui dari unggahan akun twitter Korps Marinir @korps_marinir_tni_al, Minggu (2/5/2021).

"Salah satu pelaku sejarah prajurit Corps Armada IV (CA IV ) Tegal tempat berdirinya Korps Marinir, telah perpulang ke hadirat Sang Pencipta," tulis Korps Marinir.



Dijelaskan Korps Marinir, Kopral Bakrie mulai ikut bertempur dalam perang mempertahankan kemerdekaan Indonesia hingga berakhirnya agresi militer dua di Tahun 1949. Sejumlah daerah di Jawa Tengah, mulai dari Tegal, Slawi, Pemalang, Pekalongan dan Batang menjadi daerah operasinya.

Salah satu pertempuran yang diikuti olehnya yaitu pertempuran di Wanarata-Pemalang yang menyebabkan gugurnya Letnan Sutomo. Untuk mengenang kepahlawan mereka di Wanarata Korps Marinir telah membangun sebuah monumen sejarah yang diberi nama Tugu Wanarata.
(muh)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1238 seconds (0.1#10.140)