Diburu Bareskrim Polri, Ini Jejak Paul Zhang di Luar Negeri

Selasa, 20 April 2021 - 09:47 WIB
loading...
Diburu Bareskrim Polri,...
Jozeph Paul Zhang diburu Polri karena diduga telah melakukan penistaan atau penodaan agama setelah mengaku sebagai Nabi ke-26. FOTO/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Bareskrim Polri tengah memburu Jozeph Paul Zhang yang telah diduga telah melakukan penistaan atau penodaan agama setelah mengaku sebagai Nabi ke-26.

Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Rusdi Hartono mengungkapkan, dari penelusuran kepolisian, Jozeph Paul Zhang diketahui berada di Jerman.

"Sampai sejauh ini penelusuran dari Polri yang bersangkutan ada di negara Jerman," kata Rusdi Hartono dalam jumpa pers di kantornya, Jakarta Selatan, Senin (19/4/2021).

Baca juga: Polri Tetapkan Jozeph Paul Zhang sebagai DPO Kasus Dugaan Penodaan Agama

Karena berada di luar negeri, Polri pun melakukan koordinasi dengan Kementerian Luar Negeri (Kemenlu), Ditjen Imigrasi dan Interpol.

"Langkah-langkah yang telah diambil oleh Polri, Polri telah melakukan koordinasi dengan Kementerian Luar Negeri, Direktorat Jenderal Imigrasi dan juga Interpol," tutur Rusdi.

Sementara itu, Kepala Bagian Humas dan Umum Dirjen Imigrasi, Arya Pradhana Anggakara menyebut, Jozeph Paul Zhang diketahui pernah ke Hongkong setelah dari Indonesia.

Baca juga: Terdeteksi di Jerman, Polri Dalami Status Kewarganegaraan Jozeph Paul Zhang

Angga mengungkapkan, Jozeph sendiri telah meninggalkan Indonesia sejak Januari 2018 silam. Pada awal 2018, Jozeph terdeteksi berada di Hong Kong.

"Berdasarkan informasi dari database perlintasan Imigrasi, WNI atas nama Shindy Paul Soerjomoeljono, atau yang dikenal masyarakat sebagai Joseph Paul Zhang, terakhir kali meninggalkan Indonesia menuju Hong Kong pada 11 Januari 2018," kata Angga.

Kini, Bareskrim Polri pun telah menerbitkan Daftar Pencarian Orang (DPO) terhadap nama Jozeph Paul Zhang. Nantinya, polisi juga bakal mengajukan Red Notice kepada Interpol kepada Jozeph.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1639 seconds (0.1#10.140)