Tak Gentar Hadapi Moeldoko Cs, AHY Siap Hadirkan DPD dan DPC di Pengadilan

Kamis, 08 April 2021 - 20:45 WIB
loading...
Tak Gentar Hadapi Moeldoko...
Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) menyatakan tak gentar atas gugatan yang telah dilayangkan Moeldoko Cs ke tingkat peradilan. Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Ketua Umum DPP Partai Demokrat , Agus Harimurti Yudhoyono ( AHY ) menyatakan tak gentar atas gugatan yang telah dilayangkan Moeldoko Cs ke tingkat peradilan. Bahkan, dia menyebut jajarannya di tingkat DPD dan DPC siap memberikan kesaksian di depan hakim.

"Kalau negara masih tetap menegakkan hukum dengan adil, sebenar-benarnya dan seadil-adilnya, kami tidak punya keraguan sedikitpun, itulah saya sampaikan kami tidak gentar," ujar AHY saat melakukan kunjungan ke MNC Group, di Kebon Sirih, Jakarta, Kamis (8/4/2021).
Putera sulung Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu menegaskan bahwa pihaknya akan terus menghadapi gugatan tersebut. Dia juga menyatakan siap menghadirkan Ketua DPD dan DPC yang disebut Moeldoko Cs telah menyetujui Kongres Luar Biasa (KLB) di Deli Serdang, beberapa waktu lalu.

"Kalau dibilang ada enggak orang 2/3 DPD terbang ke Deli Serdang, tidak ada. 1/2 jumlah Ketua DPC yang terbang ke sana tidak ada. Orangnya bisa dicek dan mereka semua siap karena mereka semua marah dan tidak terima. Siap untuk bersaksi di forum apapun di tingkatan apapun bahwa tidak pernah ada yang mendatangi KLB Deli Serdang," jelasnya.

Meski begitu, AHY kembali berharap putusan Kemenkumham kemarin tidak dijadikan seolah seperti 'mainan'. Dimana, kemarin sudah ditolak namun nantinya diterima.
"Menarik dan mudah-mudahan endingnya itu kalau dalam sebuah sinetron, mudah-mudahan jagoannya menanglah, yang jahat tewas harusnya, secara politik," pungkasnya.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1164 seconds (0.1#10.140)