Akui Diundang KLB Demokrat di Sumut, Ini Alasan Marzuki Alie Hadir

Kamis, 04 Maret 2021 - 20:13 WIB
loading...
Akui Diundang KLB Demokrat...
Mantan Sekjen Partai Demokrat, Marzuki Alie mengakui diundang dalam KLB Demokrat yang dituding ilegal di Hotel The Hill, Deli Serdang, Sumatera Utara (Sumut). Foto/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Ketua Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu) DPP Partai Demokrat , Andi Arief mengungkapkan bahwa sejumlah nama eks kader Demokrat yang baru saja dipecat masuk ke dalam daftar tamu Hotel The Hill, Deli Serdang, Sumatera Utara, yang merupakan tempat dilaksanakannya Kongres Luar Biasa (KLB) Demokrat yang digawangi Kepala Kantor Staf Presiden (KSP), Moeldoko.

Dalam daftar tersebut, ada di antaranya nama Marzuki Alie. Saat dikonfirmasi MNC Portal Indonesia, Marzuki mengakui bahwa dirinya hanya tamu undangan acara tersebut.

"Iya saya baru dapat undangan malam ini, sebagai undangan ya, kan saya orang yang sudah dipecat, saya kan sudah nggak jadi anggota partai lagi, dipecat tetapi kan saya harus hadir melihat," ujar Marzuki saat dihubungi, Kamis (4/3/2021).

Mantan Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Demokrat ini mengakui bahwa dirinya harus hadir dan akan hadir dalam acara yang akan diselenggarakan pada Jumat (5/3) siang besok. Dirinya akan terbang ke Deli Serdang pada esok pagi.

"Besok (KLB), pokoknya dibilang besok siang," ungkapnya.

"Ya tentu saya harus hadir, kalau nggak hadir kan saya nggak tahu hajatan itu, yang hadir siapa saja, bagaimana agenda-agendanya, kan saya mau lihat. Kalau dengar-dengar saja kita enggak bisa ngomong. Kalau kita lihat kan kita tahu," sambung Marzuki.

Adapun tujuannya hadir, mantan Ketua DPR RI ini ingin melihat apakah KLB itu memenuhi syarat, jika memenuhi syarat dirinya akan meminta pada KLB tersebut untuk memulihkan nama baiknya yang telah dipecat sepihak oleh DPP Partai Demokrat.

"Kalau KLB itu memenuhi syarat, saya pasti minta pulihkan nama baik saya di KLB itu. Jadi tujuan saya itu, kalau KLB-nya memenuhi syarat," tuturnya.

Lain halnya jika KLB itu tidak memenuhi syarat, Marzuki akan berpikir ulang dan akan menempuh jalur hukum yang lebih jelas.

"Kalau KLB nya masih tanda tanya tentu saya berpikir. Mungkin lewat pengadilan jelas. Jadi disiapkan kamar itu bukan menjadi bagian dari aktivitas itu," tandasnya.
(kri)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Makna Tongkat Komando...
Makna Tongkat Komando Bertuliskan Asmaul Husna dari AHY ke Prabowo
Puan Hadiri Penutupan...
Puan Hadiri Penutupan Kongres Demokrat, Aria Bima: Kita Butuh Komunikasi Lintas Partai Politik
Partai Perindo dan Demokrat...
Partai Perindo dan Demokrat Siap Kolaborasi Dukung Pemerintahan Prabowo
Andi Yuslim Patawari...
Andi Yuslim Patawari (AYP): Demokrat dengan Perindo Miliki DNA Sama, Nasionalis dan Dipimpin Anak Muda
Yakin Ekonomi RI Kalahkan...
Yakin Ekonomi RI Kalahkan China pada 2050, Prabowo: Yang Bilang Indonesia Gelap Siapa?
Di Kongres Demokrat,...
Di Kongres Demokrat, Prabowo: Sekarang Ada KIM Plus, Tak Tahu Kalau Nanti Ada KIM Plus-Plus
Puan Hadiri Penutupan...
Puan Hadiri Penutupan Kongres Demokrat, AHY: Semoga Persahabatan Ini Bisa Kita Jaga Terus
Disambut Lagu Tipe-X,...
Disambut Lagu Tipe-X, Prabowo Hadiri Penutupan Kongres VI Partai Demokrat
Istana Sebut Presiden...
Istana Sebut Presiden Prabowo Bakal Hadiri Penutupan Kongres VI Partai Demokrat
Rekomendasi
MNC Sekuritas dan Sucor...
MNC Sekuritas dan Sucor Asset Management Gelar Edukasi Pasar Modal Syariah di UIN Siber Syekh Nurjati Cirebon
Putri Nabila Meminta...
Putri Nabila Meminta Maaf pada Mantan Kekasih di Lagu Maaf
Bacaan Zikir Wanita...
Bacaan Zikir Wanita Haid di Bulan Ramadan
Berita Terkini
Presiden Bakal Umumkan...
Presiden Bakal Umumkan Tunjangan Guru ASN Langsung ke Rekening
1 jam yang lalu
Menkomdigi Sebut Status...
Menkomdigi Sebut Status Seskab Berlandaskan Kewenangan Konstitusional
2 jam yang lalu
Ahok Penuhi Panggilan...
Ahok Penuhi Panggilan Kejagung: Apa yang Saya Tahu Akan Saya Sampaikan!
2 jam yang lalu
Daftar Lengkap 10 Kapolda...
Daftar Lengkap 10 Kapolda Baru pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Mutasi Polri Maret 2025:...
Mutasi Polri Maret 2025: Irjen Rusdi Hartono Jabat Kapolda Sulsel, Brigjen Mardiyono Kapolda Bengkulu
3 jam yang lalu
Daftar Polwan Baru Jabat...
Daftar Polwan Baru Jabat Kapolres pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
3 jam yang lalu
Infografis
Pemain Termahal di Asia...
Pemain Termahal di Asia Tenggara 2025, Indonesia Mendominasi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved