Lemkapi: Penunjukan Komjen Listyo Sigit Prabowo Jadi Calon Kapolri Sudah Tepat

Rabu, 13 Januari 2021 - 12:48 WIB
loading...
Lemkapi: Penunjukan...
Calon Kapolri Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo di mata publik adalah sosok pati Polri yang tegas dan memiliki segudang prestasi dan mempunyai pengalaman yang mumpuni. FOTO/DOK.SINDOnews
A A A
JAKARTA - Keputusan Presiden Jokowi menetapkan Komjen Pol Listyo Sigit Prabowo sebagai calon tunggal Kapolri mendapat apresiasi publik. Listyo Sigit di mata publik adalah sosok pati Polri yang tegas dan memiliki segudang prestasi dan mempunyai pengalaman yang mumpuni.

"Kami melihat pilihan presiden sudah tepat. Presiden sudah memilih sosok yang bagus dan pimpinan Polri sederhana. Walaupun usia Listyo muda dari Akpol 91, dengan pengamanannya selama ini, Listyo akan mampu menjawab tantangan berat Polri dan akan bisa menjawab harapan masyarakat," kata Direktur Eksekutif Lembaga Strategis Kepolisian Indonesia (Lemkapi) Edi Hasibuan, di Jakarta, Rabu (13/1/2021).

Menurut anggota Kompolnas periode 2012-2016 ini, apa yang menjadi pilihan Presiden Jokowi ternyata sesuai dengan pilihan rakyat. Hasil penelitian Lemkapi dalam tiga bulan terakhir, sosok Listyo banyak diinginkan oleh publik menggantikan Idham Azis. Rakyat melihat kemampuan Listyo Sigit dengan Idham Azis nyaris sama. ( )

Lemkapi: Penunjukan Komjen Listyo Sigit Prabowo Jadi Calon Kapolri Sudah Tepat


Listyo dan Idham memang pernah sama-sama menjabat Kadiv Propam Polri dan menduduki posisi Kabareskrim. Listyo dikenal tegas dalam penegakan hukum, termasuk menindak anggota dan Pati Polri, sekali pun yang terbukti melanggar hukum. Jika Listyo disetujui DPR, dia bakal menjabat Lapolri pada waktu yang sangat panjang yakni sekitar 7 tahun.

"Insya Allah Pak Listyo akan memberikan perubahan besar dalam memajukan Polri semakin baik," kata pakar hukum kepolisian Universitas Bhayangkara ini.

Dalam catatan Lemkapi, banyak prestasi Listyo Sigit selama menjabat Kabareskrim. Dia telah memberikan warna baru. Kabareskrim berhasil mengungkap pelaku penyiraman terhadap penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi Novel Baswedan, dan menangkap Djoko Tjandra yang buron bertahun-tahun dan menyeret dua Pati Polri yang ikut membantunya. "Listyo tidak segan-segan menindak dua Pati Polri yang terlibat membantu Djoko Tjandra," katanya. ( )

Selain itu, Listio juga berhasil mengungkap jaringan narkoba sindikat internasional dan berhasil menyita lebih dari 5,9 ton sabu dan 50 ton ganja dalam kurun waktu 2020. Kabareskrim dan anak buahnya juga berhasil mengungkap 485 kasus korupsi dan mengembalikan uang negara triliunan rupiah.

Selama menjadi Kapolda Banten, Listyo Sigit juga berhasil mewujudkan Banten yang aman. Selama menjabat kapolda di daerah ini, ia dikenal dekat dengan masyarakat dan para ulama. Walaupun sudah meninggalkan Banten lebih dari 3 tahun, tapi sosok Listyo Sigit tetap dikenang para ulama setempat.

(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
3 Kapolda Metro Jaya...
3 Kapolda Metro Jaya Lulusan Akpol 1970-an dengan Masa Jabatan 2 Tahun, Nomor 1 Teman Seangkatan Kapolri
7 Irjen Dimutasi Kapolri...
7 Irjen Dimutasi Kapolri pada April 2025, Ada Kapolda Jabar dan Direktur KPK
27 Brigjen Pol Digeser...
27 Brigjen Pol Digeser Kapolri pada Mutasi Polri April 2025, Ini Daftar Namanya
27 Brigjen Dipindah...
27 Brigjen Dipindah oleh Kapolri pada April 2025, Berikut Ini Nama-namanya
4 Perwira Pecah Bintang...
4 Perwira Pecah Bintang usai Dimutasi Kapolri pada April 2025, Ini Nama-namanya
49 Perwira Polri di...
49 Perwira Polri di Mutasi Kapolri pada April 2025, Ini Daftar Lengkapnya
Mutasi Polri, Deputi...
Mutasi Polri, Deputi Penindakan KPK Irjen Pol Rudi Setiawan Ditunjuk Jadi Kapolda Jabar
10 Dirreskrimum Polda...
10 Dirreskrimum Polda Dimutasi Kapolri Jelang Lebaran 2025, Ini Nama-namanya
Kapolri Beri Kenaikan...
Kapolri Beri Kenaikan Pangkat kepada Bripka Husni yang Tewas Ditembak saat Lerai Bentrokan
Rekomendasi
Trent Alexander-Arnold...
Trent Alexander-Arnold Jadi Pembeda! Liverpool Lumat Leicester 1-0
Tol Jakarta-Cikampek...
Tol Jakarta-Cikampek Arah Jakarta Padat, Lalin Merayap
Mengenal 3 Anak Pangeran...
Mengenal 3 Anak Pangeran William dan Kate Middleton, Penerus Takhta Kerajaan Inggris
Berita Terkini
Deretan Menteri Prabowo...
Deretan Menteri Prabowo yang Sowan ke Jokowi, Siapa Saja?
21 menit yang lalu
Ditelepon Presiden Prabowo...
Ditelepon Presiden Prabowo saat Gelar Halalbihalal, Cak Imin: Minta Menteri Rapatkan Barisan
2 jam yang lalu
Mensos Ngaku Tak Pernah...
Mensos Ngaku Tak Pernah Dengar Wacana Reshuffle Kabinet Prabowo
3 jam yang lalu
Forum Purnawirawan TNI...
Forum Purnawirawan TNI Tuntut Gibran Diganti, PSI Minta Hormati Kedaulatan Rakyat
4 jam yang lalu
Maruf Amin Tepis Isu...
Ma'ruf Amin Tepis Isu Matahari Kembar usai Menteri Prabowo Sowan ke Jokowi: Itu Silaturahmi
4 jam yang lalu
Eks Penyidik KPK Anggap...
Eks Penyidik KPK Anggap Febri Diansyah Tak Bisa Dampingi Hasto di Persidangan
5 jam yang lalu
Infografis
Laksamana Yudo Margono...
Laksamana Yudo Margono Ditunjuk jadi Calon Panglima TNI
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved