Dahsyat, Sumbangan Masyarakat untuk Cegah Corona Tembus Rp40 M

Selasa, 31 Maret 2020 - 16:51 WIB
Dahsyat, Sumbangan Masyarakat...
Dahsyat, Sumbangan Masyarakat untuk Cegah Corona Tembus Rp40 M
A A A
JAKARTA - Antusiasme masyarakat untuk ikut serta dalam pencegahan wabah virus corona patut diacungi jempol.
Masyarakat rela mengeluarkan uang untuk membantu pemerintah dalam menangani wabah corona. Tidak tanggung-tanggung, dana yang berhasil dihimpun dari donasi masyarakat sudah mencapai Rp40 miliar.

Juru Bicara Pemerintah Penanganan virus Corona (COVID-19) Achmad Yurianto membenarkan hal itu. “Sumbangan dari masyarakat saat ini cukup besar yang terkumpul yakni lebih dari Rp40 miliar,” ungkap Yuri dalam konferensi pers di Media Center Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Graha Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Jakarta, Senin (31/3/2020). (Baca juga: Hore, Pemerintah Gratiskan Tarif Listrik Pelanggan 450VA)

Yuri memastikan bahwa sumbangan yang terkumpul akan dikelola secara transparan dan digunakan dengan penuh tanggung jawab. “Rekening ini atas nama relawan Gugus Tugas. Secara transparan bantuan-bantuan ini akan kami gunakan dengan tepat dan penuh tanggung jawab,” ujarnya.

Yuri mengatakan untuk transparansi sumbangan bisa langsung dibuka di portal Covid19.go.id dan bnpb.go.id. “Dan kami laporkan secara terbuka di portal Covid19.go.id maupun di portal bnpb.go.id,” tegasnya. Dia pun berterima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah ikut berpartisipasi menyumbangkan dana untuk penanganan virus ini.
(nbs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1284 seconds (0.1#10.140)