Ada Corona, Jokowi Minum Jamu Tiga Kali Sehari

Kamis, 12 Maret 2020 - 12:33 WIB
Ada Corona, Jokowi Minum Jamu Tiga Kali Sehari
Ada Corona, Jokowi Minum Jamu Tiga Kali Sehari
A A A
JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengaku menjadi lebih sering minum jamu sejak ada virus corona. Dia mengatakan, jika biasanya hanya sehari sekali minum jamu, sejak ada corona menjadi tiga kali sehari.

Seperti diketahui Jokowi memang dikenal rajin mengonsumsi jamu. "Saya kan tiap hari minum itu temulawak, jahe, kunyit, sereh, saya campur. Pagi saya minum, hanya pagi saja. Sekarang karena ada corona saya minumnya pagi, siang, malem," katanya di Istana Negara, Kamis (12/2/2020).

Dia juga mangatakan bahwa saat ini cukup sulit mendapaitkan bahan-bahan jamu. Selain itu harganya juga meningkat tiga sampai lima kali lipat. "Jahe merah, temulawak, kunyit baru naik ini sampe tiga, empat, lima kali lipat. Biasanya saya kalau cari itu mudah," ujarnya. (Baca Juga: Cerita Jokowi Jaga Kebugaran dengan Minum Jamu).

Dia menduga kenaikan harga karena semakin banyaknya orang yang mengonsumsi jamu. Bahkan, dia mengaku menyajikan jamu untuk tamunya.

"Itu yang menyebabkan mungkin naik ya. Itu karena enggak diminum sekali tapi tiga kali. Sekarang tamu saya kalau pagi siang malem juga saya beri minuman itu. Bukan teh, tapi saya ganti temulawak jahe, sereh, kunyit campur jadi satu," pungkasnya.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4369 seconds (0.1#10.140)