Syarat Fisik Masuk Polisi bagi Laki-laki dan Wanita, Perhatikan Ketentuannya

Sabtu, 11 Januari 2025 - 10:44 WIB
loading...
Syarat Fisik Masuk Polisi...
Tes kesamaptaan jasmani calon Anggota Polri. FOTO/POLDA KEPRI
A A A
JAKARTA - Syarat fisik masuk polisi menarik diketahui. Terlebih bagi masyarakat di Tanah Air yang ingin menjadi abdi negara dan bergabung dengan Korps Bhayangkara.

Pada perkembangannya, polisi telah menjadi satu profesi yang banyak diminati masyarakat di Indonesia. Alasannya beragam, termasuk karena prospek kariernya yang terbilang cukup menjanjikan ke depannya.

Jalur masuk menjadi polisi juga banyak, seperti Akpol, pendidikan Tamtama, Bintara hingga Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS). Namun, perlu diketahui bahwa proses untuk menjadi anggota kepolisian tidak mudah.



Dalam hal ini, terdapat sejumlah ketentuan pendaftaran yang wajib dipenuhi, termasuk syarat fisik. Mengacu pada ketentuan dalam penerimaan anggota kepolisian selama beberapa tahun terakhir, berikut ini di antaranya.

Syarat Fisik Masuk Polisi

1. Tinggi dan Berat Badan

Syarat paling umum dalam penerimaan anggota polisi adalah tinggi badan. Biasanya, syarat tinggi untuk pelamar laki-laki adalah 165 cm, sedangkan wanita 163 cm.

Sementara untuk berat badan wajib ideal sesuai ketentuan yang berlaku. Hal ini biasanya menyesuaikan angka proporsional dari tinggi badan yang dimiliki.

Sebagai catatan, syarat tinggi dan berat badan mungkin bisa berbeda bagi pelamar dengan kategori tertentu. Misal, seperti dari wilayah perbatasan, pulau-pulau kecil terluar, ras melanesia daerah pegunungan, dan lainnya.

2. Gigi Rapi

Berikutnya adalah gigi. Kondisi gigi juga termasuk ke dalam aspek penilaian saat mendaftar polisi.

Supaya bisa lolos seleksi, pelamar harus memiliki gigi yang rapi sesuai ketentuan. Syaratnya bisa mencakup kondisi gigi lengkap, tak ada gigi yang berlubang, dan sebagainya.

3. Mata Sehat

Persyaratan fisik lainnya berupa kesehatan mata. Singkatnya, calon pelamar harus memiliki kondisi kesehatan mata yang baik.

Seorang calon polisi tak boleh menderita gangguan mata. Misalnya, seperti buta warna, mata minus, dan lainnya.

4. Syarat Lain

Selain tiga syarat fisik di atas, biasanya juga ada beberapa ketentuan lain yang tercantum. Misalnya seperti tidak bertato atau tindik di telinga dan anggota badan lainnya, kecuali yang disebabkan oleh ketentuan agama/adat.

Demikian ulasan mengenai syarat fisik masuk polisi bagi laki-laki maupun wanita.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Polri Janji Tindak Tegas...
Polri Janji Tindak Tegas Ormas Palak Pelaku Usaha, Lapor ke Nomor 110
Daftar 92 Kapolres Baru...
Daftar 92 Kapolres Baru Setelah Mutasi Maret 2025, Ini Nama-Namanya
Kapolri Pimpin Sertijab...
Kapolri Pimpin Sertijab 23 Pejabat Polri termasuk 10 Kapolda
KPAI Dorong Polri Dalami...
KPAI Dorong Polri Dalami Penghasilan Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar dari Mengunggah Konten Pornografi Anak
Daftar 10 Polwan Cantik...
Daftar 10 Polwan Cantik jadi Kapolres Setelah Mutasi Maret 2025, Ini Nama-namanya
7 Fakta Penting Mutasi...
7 Fakta Penting Mutasi Polri Maret 2025, 10 Polwan Jadi Kapolres hingga 10 Kapolda Digeser
Daftar Polwan Baru Jabat...
Daftar Polwan Baru Jabat Kapolres pada Mutasi Polri Maret 2025, Ini Nama-namanya
Polri Mutasi 1.255 Personel,...
Polri Mutasi 1.255 Personel, 10 Kapolda Digeser dan 10 Polwan Jadi Kapolres
GPK Tolak Wacana Reposisi...
GPK Tolak Wacana Reposisi Polri dan Sambut Positif Penguatan di RUU KUHAP
Rekomendasi
Eliano Reijnders Dikabarkan...
Eliano Reijnders Dikabarkan Masuk Radar Transfer Klub Prancis
Puncak Arus Mudik Bakal...
Puncak Arus Mudik Bakal Terjadi 28 Maret 2025, Jumlah Pergerakan Capai 12,1 Juta Orang
Cahaya Hati Indonesia...
Cahaya Hati Indonesia Spesial Ramadan Bulan Ramadan Mau ke Surga atau Neraka? Tayang di iNews, Pukul 12.45 WIB
Berita Terkini
Selain 15 Pos Kementerian/Lembaga,...
Selain 15 Pos Kementerian/Lembaga, Komisi I DPR Pertimbangkan TNI Aktif Bisa Jabat di Badan Perbatasan Nasional
38 menit yang lalu
Rapat Panja RUU TNI...
Rapat Panja RUU TNI Digelar di Hotel Mewah, KontraS Curiga agar Sulit Diakses Publik
1 jam yang lalu
Penerapan KUHP Baru...
Penerapan KUHP Baru 2026, LBH Ansor: Semangat Lepas dari Warisan Kolonial
1 jam yang lalu
Polri Janji Tindak Tegas...
Polri Janji Tindak Tegas Ormas Palak Pelaku Usaha, Lapor ke Nomor 110
1 jam yang lalu
Pastikan Subsidi Tepat...
Pastikan Subsidi Tepat Sasaran, Menteri Bahlil: Karena itu Hak Rakyat yang Tidak Mampu
1 jam yang lalu
RUU TNI Dikebut Rampung...
RUU TNI Dikebut Rampung sebelum Lebaran, Ketua Komisi I DPR: Di Politik, Paling Repot Cari Titik Temunya
2 jam yang lalu
Infografis
4 Tentara Wanita Israel...
4 Tentara Wanita Israel yang Dibebaskan Tersenyum dan Lambaikan Tangan ke Warga Gaza
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved