17 Kader Perindo Menang Pilkada 2024, Michael Sianipar: Momentum Membangun dan Berkarya

Rabu, 11 Desember 2024 - 19:39 WIB
loading...
17 Kader Perindo Menang...
Bendahara Umum (Bendum) Partai Perindo Michael Victor Sianipar mengatakan, sebanyak 17 kader Partai Perindo terpilih menjadi kepala daerah. Foto/SINDOnews/aziz indra
A A A
JAKARTA - Sebanyak 17 Kader Partai Perindo yang berkontestasi di Pilkada Serentak 2024 suaranya unggul ketimbang paslon lain. Momentum itu tentunya akan dimanfaatkan kader partai untuk sungguh-sungguh melayani masyarakat melalui kinerjanya di daerah.

"Seperti tadi disampaikan Mbak Ketum ini adalah momentum bagi kami untuk membangun, berkarya, dan menunjukkan kinerja dari Partai Perindo di daerah-daerah," kata Bendahara Umum (Bendum) Partai Perindo Michael Victor Sianipar, Rabu (11/12/2024).

Selain itu, dia juga menjabarkan ratusan kader Partai Perindo kini telah duduk di kursi DPRD hasil dari Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024. Banyaknya kader partai yang duduk di lembaga eksekutif dan legislatif akan disinergikan demi kesejahteraan masyarakat.



"Kami akan mensinergikan kerja-kerja eksekutif dan juga legislatif di daerah dan kita pastikan keberadaan Partai Perindo di suatu daerah akan mentransformasi kesejahteraan masyarakat di situ," ucapnya.

"Kita sekali lagi punya 381 anggota DPRD se-Indonesia dan 17 setidaknya yang kita ketahui hasilnya sampai hari ini kepala daerah dari Partai Perindo, kader Partai Perindo yang akan dilantik menjadi kepala daerah," sambungnya.



Dalam kesempatan itu, Michael menjabarkan beberapa kader yang menang di Pilkada Serentak 2024, di antaranya Ketua DPW Perindo Sumut Jonius Taripar Parsaoran (JTP) Hutabarat, Lalu Fery Sahputra Simatupang yang menang di Kabupaten Labuhanbatu Selatan.

"Kita punya ketua DPW sumut yang baru saja terpilih sebagai Bupati Tapanuli Utara, ada juga di Labuhan Batu selatan, kemudian di bengkulu, di Rote, jadi ada banyak sekali dari Indonesia timur sampai Indonesia Barat," pungkasnya.

(cip)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kepala Daerah Tak Dilantik...
Kepala Daerah Tak Dilantik Bareng, Dimungkinkan Adanya Revisi UU Pemda
DPP Serahkan SK ke Plt...
DPP Serahkan SK ke Plt DPD Perindo Bogor Irfan Niti Sasmita
Irfan Niti Sasmita Jadi...
Irfan Niti Sasmita Jadi Plt Ketua DPD Perindo Bogor, Ferry Kurnia: Pererat Koordinasi dengan Pemda dan Masyarakat
Plt Sekjen Perindo AYP:...
Plt Sekjen Perindo AYP: Kontestasi Politik 2024 Pembelajaran untuk Instrospeksi
HT Tegaskan Masih Eksis...
HT Tegaskan Masih Eksis di Perindo: Struktur Organisasi Harus Solid Songsong 2029
Hadiri Buka Puasa Bersama...
Hadiri Buka Puasa Bersama Pengurus DPP, HT Tekankan Introspeksi Keberadaan Perindo
Timnas Indonesia Takluk...
Timnas Indonesia Takluk oleh Australia, Sekjen Perindo: Jangan Patah Semangat Garuda!
Partai Perindo Kutuk...
Partai Perindo Kutuk Aksi Bejat Mantan Kapolres Ngada, Firda Riwu Kore: Tuntut Hukuman Maksimal
Angela Pesan Tim Peliputan...
Angela Pesan Tim Peliputan Mudik Lebaran iNews Media Group Jaga Kesehatan dan Semangat
Rekomendasi
10 Kerajaan Terbesar...
10 Kerajaan Terbesar dan Terluas dalam Sejarah, Kekhalifahan Diwakili Abbasiyah dan Ummayah
Batas Aman Makan Kue...
Batas Aman Makan Kue Lebaran Biar Berat Badan Tidak Naik, Jangan Lebih dari 5 Keping
11 Artis Hollywood Merayakan...
11 Artis Hollywood Merayakan Lebaran, Mike Tyson Mualaf usai Dipenjara
Berita Terkini
Menteri Kabinet Prabowo...
Menteri Kabinet Prabowo Hadiri Halalbihalal Megawati: dari Menkeu hingga Kepala Otorita IKN
50 menit yang lalu
Sekjen Gerindra Sebut...
Sekjen Gerindra Sebut Didit Anak Prabowo Nikmati Suasana Lebaran di Kediaman Megawati
1 jam yang lalu
Didit Hadiri Halalbihalal...
Didit Hadiri Halalbihalal Megawati, PDIP: Silaturahmi dengan Prabowo Tinggal Tunggu Waktu
1 jam yang lalu
Usai Lebaran ke Rumah...
Usai Lebaran ke Rumah Jokowi, Luhut Pandjaitan Bicara Agak Keras Sedikit soal Pengamat-pengamat
2 jam yang lalu
Pramono Dapat Pesan...
Pramono Dapat Pesan dari Prabowo saat Bertemu Empat Mata di Masjid Istiqlal: Rahasia Negara
2 jam yang lalu
Menag Nasaruddin Umar...
Menag Nasaruddin Umar hingga Kepala Otorita IKN Lebaran ke Rumah Megawati
2 jam yang lalu
Infografis
Houthi Klaim Mampu Gagalkan...
Houthi Klaim Mampu Gagalkan Serangan Udara AS dan Inggris
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved