Kapolri dan Jaksa Agung Bicara Persoalan Internal di Retreat Kabinet Merah Putih

Jum'at, 25 Oktober 2024 - 15:43 WIB
loading...
Kapolri dan Jaksa Agung...
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan materi antikorupsi pada Retreat Kabinet Merah Putih di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah, Jumat (25/10/2024). FOTO/INSTAGRAM @listyosigitprabowo
A A A
JAKARTA - Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo hingga Jaksa Agung ST Burhanuddin memberikan materi antikorupsi pada Retreat Kabinet Merah Putih di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah. Keduanya mengungkap adanya oknum-oknum yang bermasalah di internal.

Hal itu diungkapkan Wakil Menteri Tenaga Kerja Immanuel Ebenezer alias Noel kepada wartawan di sela kegiatan retreat, Jumat (25/10/2024).

"Tadi disampaikan oleh Kapolri, lantas Kejagung, BPKP. Dan mereka ini tiga-tiga institusi ini punya komitmen. Mereka coba menjelaskan," kata Noel.



Noel menyebut Kapolri dan Jaksa Agung sama-sama mengungkap banyaknya oknum-oknum yang bermasalah di internal. Bahkan, kata Noel, Kapolri dan Jaksa Agung sama-sama memberikan hukuman kepada para oknum tersebut.

"Kalau Pak Kapolri coba menjelaskan soalnya ini banyak oknum. Artinya dia berani bicara tentang internalnya. Yang lebih keras lagi Jaksa Agung. Itu keras sekali. Dia sampaikan langsung di internalnya itu banyak masalah. Yang akhirnya dia tindak sampai dia pidanakan, dia penjarain," kata Noel.

Pengungkapan itu, kata Noel, Polri hingga Kejaksaan Agung menjadi lembaga yang memiliki komitmen untuk menjaga integritasnya. "Jadi sepertinya tidak main-main apalagi terkait korupsi. Tadi pembahasan tentang korupsi. Modusnya," kata Noel.

Bahkan, katanya, Presiden Prabowo menganalogikan kepemimpinan yang buruk seperti ikan yang busuk. Artinya, kata Noel, ikan dinilai busuk dari kepala bukan ekornya.



"Ada sampai analogi yang disampaikan ke Pak Prabowo. Ikan itu kalau busuk dari kepalanya. Bukan dari badan dan buntut, dari kepalanya. Artinya apa? Kalau mau bersih itu dari kepalanya dulu pemimpinnya. Pemimpinnya punya integritas atau tidak. Kayak gitu kira-kira," katanya.

Prabowo, katanya, juga meminta para menteri kompak mengahadapi krisis yang besar ke depan. Maka dari itu, kata Noel, Ketua Umum Partai Gerindra itu meminta para menteri tetap teguh dan menjaga kesolidan.

"Kita harus menjadi teamwork yang solid. Dia analogikan sebagai kita ini seperti pemain bola. Pemain bola itu kalau mau sukses dan mau gol, timnya itu punya kecerdasan, punya kesehatan, punya integritas, punya segalanya. Ini namanya teamwork. Jadi harus bagus. Karena kita mau golin 2025 timnya itu Indonesia Emas," katanya.
(abd)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Kinerja 6 Bulan Pemerintahan,...
Kinerja 6 Bulan Pemerintahan, Sederet Kontroversi Menteri Jadi Catatan
Kapolri Perwirakan Aiptu...
Kapolri Perwirakan Aiptu Jimmi Farma Polisi Pemilik Pesantren Gratis
Saksikan Malam Ini 30...
Saksikan Malam Ini 30 Menit Bersama Kabinet Merah Putih Jurus Yassierli Tangkal Badai PHK Bersama Anita Dewi, di iNews
Prabowo Perintahkan...
Prabowo Perintahkan Menteri Rapatkan Barisan, Cak Imin Sangkal terkait Pemilu 2029
Prabowo Tepis Anggapan...
Prabowo Tepis Anggapan Dibohongi Menteri
Mensesneg Ungkap Makna...
Mensesneg Ungkap Makna Prabowo Minta Menteri Rapatkan Barisan: Untuk Menjaga Semangat
Istana Tepis Isu Matahari...
Istana Tepis Isu Matahari Kembar Prabowo dan Jokowi
Jokowi Buka Suara soal...
Jokowi Buka Suara soal Tudingan Matahari Kembar: Matahari Cuma Satu, Presiden Prabowo
Kelakar Sufmi Dasco...
Kelakar Sufmi Dasco usai Halalbihalal di Rumah Dinas Cak Imin: Ini Bukan Matahari, Ini Bulan
Rekomendasi
Tinjauan ke Subang,...
Tinjauan ke Subang, Senior IFAD Akui Keberhasilan Program YESS Kementan
Hukum Tajwid Surat Ad...
Hukum Tajwid Surat Ad Dukhan Ayat 1-5, Penjelasan Lengkap Cara Membaca dan Keutamaanya
Siapa Lebih Unggul India...
Siapa Lebih Unggul India atau Pakistan dalam Senjata Nuklir?
Berita Terkini
Purnawirawan TNI Minta...
Purnawirawan TNI Minta Wapres Diganti, Golkar: Hingga saat Ini Gibran Tak Ada Pelanggaran
1 jam yang lalu
Kapal Patroli Bakamla...
Kapal Patroli Bakamla Gagalkan Penyelundupan Beras dan Gula Pasir dari Malaysia
1 jam yang lalu
Infrastruktur dan Pembiayaan
Infrastruktur dan Pembiayaan
2 jam yang lalu
Ada Produk Haram Berlabel...
Ada Produk Haram Berlabel Halal, MUI Dorong Tingkatkan Pengawasan
8 jam yang lalu
Ketum FSP-RTMM Dorong...
Ketum FSP-RTMM Dorong Gaungkan Lagi Gerakan Cinta Produk Indonesia
9 jam yang lalu
Anggota DPR Terkejut...
Anggota DPR Terkejut Penahanan Kades Kohod Ditangguhkan
10 jam yang lalu
Infografis
Demo Besar Guncang AS...
Demo Besar Guncang AS di 1.200 Lokasi dan 50 Negara Bagian
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved