Gibran Sambangi Istana Wapres untuk Pisah Sambut dengan Ma'ruf Amin

Minggu, 20 Oktober 2024 - 14:54 WIB
loading...
Gibran Sambangi Istana...
Gibran Rakabuming Raka resmi dilantik menjadi Wapres di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2024). Usai pelantikan, Gibran menyambangi Istana Wapres di Kebon Sirih, Jakarta Pusat. Foto: SINDOnews/Danan Daya
A A A
JAKARTA - Gibran Rakabuming Raka resmi dilantik menjadi Wakil Presiden (Wapres) ke-14 di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2024). Gibran dilantik bersama Presiden ke-8 RI Prabowo Subianto.

Usai pelantikan, Gibran menyambangi Istana Wapres di Kebon Sirih, Jakarta Pusat. Dia akan melangsungkan pisah sambut atau penyerahan memori jabatan dari Ma'ruf Amin ke Gibran.



Gibran tiba di Istana Wapres bersama sang istri Selvi Ananda dan dua anaknya Jan Ethes serta La Lembah Manah.

Gibran bersama Ma'ruf Amin datang bersamaan ke Aula Istana Wapres. Keduanya pun berjalan bersamaan menempati kursi yang telah disediakan.

Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka resmi dilantik menjadi Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029. Hal ini ditandai dengan penandatanganan berita acara pelantikan. Sebelumnya Prabowo dan Gibran secara bergantian mengucapkan sumpah jabatannya masing-masing.

Pengucapan sumpah jabatan ini disaksikan seluruh anggota MPR yang hadir di ruang sidang paripurna, Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Minggu (20/10/2024).

Usai penandatanganan berita acara pelantikan, acara dilanjutkan pertukaran tempat duduk Presiden dan Wakil Presiden periode 2024-2029 dengan Presiden dan Wakil Presiden periode 2019-2024.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1228 seconds (0.1#10.140)