Waketum Partai Perindo Tekankan Pentingnya Peran Jubir

Kamis, 26 September 2024 - 14:35 WIB
loading...
Waketum Partai Perindo...
Pelatihan Juru Bicara Nasional Partai Perindo di Kantor DPP Partai Perindo, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (26/9/2024). Foto/Irfan Maruf
A A A
JAKARTA - Wakil Ketua Umum (Waketum) DPP Partai Perindo Ferry Kurnia Rizkiyansyah menekankan pentingnya peran juru bicara partai dalam membangun kepercayaan publik terhadap partai. Hal itu disampaikan Ferry saat membuka Pelatihan Juru Bicara Nasional Partai Perindo di Kantor DPP Partai Perindo, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (26/9/2024).

Ferry mengatakan, juru bicara memiliki peran sentral sebagai wajah partai yang menyampaikan berbagai informasi dan kebijakan kepada masyarakat. Ia menekankan bahwa juru bicara menjadi corong yang merepresentasikan organisasi, institusi, atau partai politik di hadapan publik.

"Juru bicara menjadi corong bagi sebuah organisasi, sebuah institusi, atau bagi kita, partai politik, untuk menginformasikan berbagai hal terkait dengan kedirian partai politik kepada publik," ujarnya.

Ferry juga menyoroti pentingnya trust atau kepercayaan sebagai fondasi utama dalam tugas seorang juru bicara. Kepercayaan yang diberikan oleh partai kepada juru bicara untuk menyuarakan kebijakan dan aksi partai kepada publik menjadi sangat vital.



"Ketika teman-teman yang hadir di sini sudah dijadikan sebagai juru bicara, aspek yang terpenting adalah trust, kepercayaan. Itu berarti institusi percaya kepada Bapak Ibu sekalian untuk menyuarakan berbagai kebijakan dan aksi partai kepada publik secara luas," katanya.

Selain itu, Ferry menegaskan bahwa kepercayaan harus selalu dibangun sejak awal dan dijaga dengan baik. Timbal balik dari publik juga menjadi ukuran penting apakah pesan yang disampaikan juru bicara berhasil diterima dengan baik.



"Ini soal kepercayaan, dan ujungnya adalah feedback dari publik. Apakah ada umpan balik yang diterima dari publik terhadap apa yang sudah disampaikan? Jangan sia-siakan kepercayaan yang sudah diberikan," tegasnya.

Ferry berharap para juru bicara yang mengikuti pelatihan ini dapat mengemban amanah dengan baik dan menjadi perwakilan partai yang mampu menjaga citra serta kepercayaan publik terhadap Partai Perindo.
(zik)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Berita Terkait
Hadiri Peluncuran Puspa...
Hadiri Peluncuran Puspa Daya, Keluarga Korban Kekerasan Seksual Akui Advokasi Perindo Gratis
Peringatan Hari Kartini,...
Peringatan Hari Kartini, Perindo Dorong Perempuan Berani Bersuara
Perindo Luncurkan Puspa...
Perindo Luncurkan Puspa Daya, Organisasi Sayap yang Fokus pada Perlindungan Perempuan, Anak, dan Disabilitas
Partai Perindo Anggap...
Partai Perindo Anggap Jawa Barat Sangat Penting untuk Segera Digarap Demi Menang Pemilu 2029
Partai Perindo Panaskan...
Partai Perindo Panaskan Mesin Politik Hadapi Pemilu 2029, Banten Jadi Titik Awal
Partai Perindo Dukung...
Partai Perindo Dukung KRIS BPJS untuk Tingkatkan Mutu Layanan Kesehatan yang Adil dan Merata
Andi Yuslim Patawari...
Andi Yuslim Patawari Temui 2 Sahabatnya yang Kini Jadi Wali Kota Parepare dan Bupati Sidrap
DPP Serahkan SK ke Plt...
DPP Serahkan SK ke Plt DPD Perindo Bogor Irfan Niti Sasmita
Irfan Niti Sasmita Jadi...
Irfan Niti Sasmita Jadi Plt Ketua DPD Perindo Bogor, Ferry Kurnia: Pererat Koordinasi dengan Pemda dan Masyarakat
Rekomendasi
Wamen PKP Fahri Hamzah...
Wamen PKP Fahri Hamzah Blak-blakan Backlog Perumahan di Indonesia Membengkak Jadi 15 Juta
Paus Fransiskus Wafat...
Paus Fransiskus Wafat usai Sampaikan Pidato Terakhir Serukan Diakhirinya Perang di Gaza
Jualan Gold Card Rp83...
Jualan Gold Card Rp83 Miliar untuk Jadi Warga AS, Trump Pede Lunasi Utang USD36 Triliun
Berita Terkini
Rasamala Aritonang Irit...
Rasamala Aritonang Irit Bicara usai Diperiksa KPK sebagai Saksi SYL
1 jam yang lalu
Ketua Umum PBNU: Paus...
Ketua Umum PBNU: Paus Fransiskus Pengasuh dan Pembela Kemanusiaan
3 jam yang lalu
Billy Mambrasar Tepis...
Billy Mambrasar Tepis Isu Soal Akses Khusus Program MBG
4 jam yang lalu
Prof Niam Berharap Semangat...
Prof Ni'am Berharap Semangat Perdamaian yang Disuarakan Paus Fransiskus Terus Dilanjutkan
5 jam yang lalu
Prabowo Berduka atas...
Prabowo Berduka atas Wafatnya Paus Fransiskus: Pesanmu Jaga Bhinneka Tunggal Ika Membekas di Hati
5 jam yang lalu
Pengacara Hedon, Rakyat...
Pengacara Hedon, Rakyat Tekor Rp60 Miliar untuk Menyapu Rp17,7 Triliun
5 jam yang lalu
Infografis
Partai Oposisi India:...
Partai Oposisi India: Jet Tempur Siluman F-35 AS adalah Sampah
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved